Suara.com - Seorang ayah Jepang yang inovatif sedang ramai-ramai dipuji warganet karena kreasi kaus unik. Desainnya memungkinkan putranya untuk bermain sambil memberi pijatan untuknya.
Dilansir dari Next Shark, Ken Kawamoto yang berprofesi sebagai insinyur perangkat lunak Google baru-baru ini membikin cuitan tentang kaus unik miliknya yang dirancang khusus dan memanfaatkan kecintaan putranya terhadap kereta api.
Lewat sebuah posting Twitter oleh akun @kenkawakenkenke, klip video yang menunjukkan kreasi kaus brilian itu sukses mencuri perhatian.
Bagian depan kaus berwarna putih polos tapi bagian belakangnya memiliki gambar banyak lintasan kereta api. Ada juga gambar beberapa tanda stasiun dan bahkan kolam untuk hiasan.
Kawamoto mendesain baju itu untuk dijadikan jalur kereta mainan anaknya. Selama bermain, yang perlu ia lakukan adalah berbaring telungkup dan membiarkan putranya menjalankan kereta di atas rel di punggungnya. Cara itu sekaligus bisa memberi pijatan gratis di punggungnya.
Ken menjuluki kaus unik itu sebagai ''T-shirt yang membuatmu dipijat oleh anak-anak hanya dengan menjatuhkan diri ke lantai.''
Untuk menargetkan area tertentu di tubuhnya, dia hanya perlu meminta putranya untuk menjalankan kereta di sepanjang rute di stasiun dengan tanda seperti ''Bahu Kanan'', ''Bahu Kiri'',''Tulang Belakang'', dan ''Punggung Bawah''.
Jika Ken bilang untuk mengirim kereta ekspres dari Spine Station ke Right Shoulder, berarti kereta harus melaju lebih cepat dan memungkinkannya untuk mendapatkan pijatan yang lebih kuat.
''Ini adalah ide terhebat yang pernah saya lihat selama bertahun-tahun,'' tulis seorang warganet.
Baca Juga: Manfaat Daging Kepiting untuk Kesehatan, Apa Aja?
''Kamu bisa bermain dengan anakmu dan mendapatkan pijatan pada saat yang bersamaan? Luar biasa!'' komentar yang lain.
Berita Terkait
-
Resmikan Stasiun Tanah Abang Baru, Prabowo Tekankan Kemajuan KA Nasional
-
Prabowo Setuju Rp5 Triliun untuk KAI Tambah Gerbong KRL Baru: untuk Rakyat Banyak Saya Tidak Ragu!
-
Ini Instruksi Prabowo untuk PT KAI: Mulai dari KRL hingga Kereta Khusus Petani dan Pedagang
-
Prabowo ke Tanah Abang! KAI Ungkap Agenda Mendadak di Istana
-
KAI Siap Suplai Data dan Beri Kesaksian ke KPK soal Dugaan Mark Up Proyek Whoosh
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
Terkini
-
Asal-usul Hari Jomblo Sedunia yang Diperingati pada 11 November, Ternyata Berawal dari China
-
5 Face Wash Terbaik Mengandung Niacinamide untuk Mencerahkan Wajah
-
12 Resep Orek Tempe Pedas Manis yang Enak dan Gampang Dibuat
-
Apakah Non-Muslim Boleh Mengunjungi Jeddah? Betrand Peto Ngaku Ingin Diajak Jika Ruben Onsu Umrah
-
Aneh Tapi Nyata: Memeluk Pohon Ternyata Bisa Bikin Kita Lebih Sehat dan Bahagia
-
5 Pilihan Micellar Water Garnier Mulai Rp20 Ribuan, Bersihkan Makeup dan Polusi Sekaligus
-
Hari Ayah Nasional dan Internasional Diperingati di Tanggal Berbeda, Kenali Sejarahnya
-
Apa Saja yang Bisa Digadai di Pegadaian? Ini Daftar Barang dan Cara Cek Nilainya!
-
Siapa Tinandrose? Perempuan Bercadar Dikabarkan Jadi Tunangan Fiki Naki
-
5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama