Suara.com - Terjatuh di Runaway Sao Paulo Fashion Week, Model Ini Meninggal Dunia
Pegelaran Sao Paulo Fashion Week di Brasil memakan korban jiwa. Dari panggung mode tersebut seorang model lelaki bernama Tales Soares meninggal dunia.
Dilansir Dewiku, Tales Soares meninggal setelah jatuh ketika jalan di fashion runway. Momen-momen tersebut kemudian disebarkan oleh akun Facebook Diario do Nordeste.
Kematian ini sangat mengejutkan karena dalam video yang beredar, Tales Soares tampak baik-baik saja ketika berjalan di runway. Kala itu, dia sedang membawakan busana dari Ocksa.
Sejak pertama kali tampil Soares tak menampakkan gejala sakit atau sejenisnya ketika tertangkap kamera. Dia terlihat prima hingga kakinya terlihat seperti tersandung tali sepatu yang menjuntai hingga permukaan runway. Soares sempat berusaha menyeimbangkan tubuh ketika menginjak tali sepatunya sendiri namun dia kembali menginjak tali sepatu untuk kedua kalinya lalu akhirnya tumbang dan jatuh tersandung.
Penonton sempat kaget ketika Soares jatuh namun mereka menganggap hal ini wajar dan sering terjadi di atas catwalk sehingga tak ada yang panik kala itu. Namun, kehebohan mulai terjadi ketika Soares tak bangkit. Penonton mulai panik dan tim medis segera menghampiri Soares dan mengangkatnya untuk dibawa ke rumah sakit terdekat.
Selang beberpa jam berhembus kabar jika Soares meninggal dunia. Dilansir dari BBC News, Senin (29/4/2019) panitia mengkonfirmasi kematiannya di Twitter tetapi tidak memberikan rincian lebih lanjut.
"Kami menyesal atas kehilangannya dan mengirimkan belasungkawa kami yang terdalam kepada keluarga Tales," tulis pernyataan tersebut seraya menambahkan mereka memberikan semua bantuan yang diperlukan pada saat yang menyedihkan ini. (Dewiku/Rima Suliastini)
Baca Juga: Pamer Bulu Ketiak Model di Postingan Terbaru, Nike Tuai Kontroversi
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Sekadar Cake, Clairmont Kini Jual Cookies Lembut hingga Jamu di Showroom Terbaru Bintaro
-
Ini 6 Shio Paling Hoki pada 15 Januari 2026, Cek Keberuntunganmu Besok!
-
Memoar Broken Strings Karya Aurelie Moeremans Viral, Apa Bedanya dengan Biografi?
-
Bekas Cat Rambut Sulit Hilang? 3 Trik Ampuh Basmi Noda Hitam di Tangan
-
10 Ucapan Isra Miraj 2026 dalam Bahasa Arab, Lengkap dengan Artinya
-
7 Sepatu Gym Wanita Lokal, Harga Murah di Bawah Rp500 Ribu, Kualitas Juara
-
Bisa Bikin Rezeki Seret? Jangan Simpan 3 Barang Ini di Dapur Menurut Feng Shui
-
45 Kartu Ucapan Isra Miraj 2026 Untuk Bos, Sopan, Profesional dan Berkesan
-
9 Susu untuk Tulang Kuat Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Tetap Aktif dan Sehat
-
5 Rekomendasi Peeling Gel untuk Memudarkan Flek Hitam di Usia 40-an, Wajah Glowing Bebas Noda