Suara.com - Perusahaan Uber di Australia baru-baru ini diketahui meluncurkan sebuah inovasi baru yang bernama scUber.
Berbeda dari moda transportasi lainnya, scUber ini rupanya merupakan sebuah "taksi bawah air" atau kapal selam yang dapat dipesan lewat aplikasi Uber.
Seperti dikutip Suara.com dari laman resmi Uber, kapal selam scUber ini rupanya akan memberi kesempatan bagi turis dan wisatawan untuk menjelajah Great Barrier Reef tanpa perlu berbasah-basahan.
ScUber ini juga diketahui merupakan hasil kerja sama antara pihak Uber dan Queensland, Australia.
Menurut CEO Tourism and Events Queensland, kerja sama ini dilakukan demi mengembalikan minat turis dalam menjelajahi The Great Barrier Reef yang merupakan ekosistem karang terbesar di dunia.
"Di akhir 2018, riset konsumen mengidentifikasi bahwa menjelajah Great Barrier Reef menggunakan kapal selam merupakan pengalaman travel yang paling dicari pengunjung. scUber telah membuat harapan ini menjadi nyata," ujar CEO Tourism and Events Queensland.
Selain meningkatkan minat travelers, peluncuran scUber ini sendiri rupanya dimaksudkan sebagai bagian dari usaha perlindungan dan konservasi Great Barrier Reef.
Seperti kita tahu, Great Barrier Reef terkenal sebagai tempat kehidupan bawah laut yang kaya akan aneka macam spesies.
Great Barrier Reef juga merupakan bagian dari warisan budaya UNESCO, serta merepresentasikan paling tidak 10% dari total semua ekosistem karang di bumi.
Baca Juga: Gawat, Australia Nyatakan Koala Sedang Menuju Kepunahan
Untuk naik scUber sendiri, wisatawan harus siap merogoh kocek yang tak bisa terbilang murah yaitu 3.000 AUD atau sekitar 30 juta rupiah.
Harga ini berlaku bagi 2 orang penumpang per kapal selam, dengan fasilitas antarjemput Uber, helikopter, dan satu jam menjelajah Great Barrier Reef dengan scUber.
Sayangnya, scUber ini hanya akan ada selama sebulan tepatnya dari tanggal 27 Mei hingga 18 Juni 2019 saja.
Ada yang berminat mencoba?
Tag
Berita Terkait
-
Siapa Ikhsan Katonde? Sebut Gibran Cuma Kursus Beberapa Bulan di Australia
-
Heboh Pengakuan Mengejutkan WNI di Australia: Gibran Sendiri yang Bilang Tak Lulus Kuliah di Sydney
-
Penembakan Mengerikan Guncang Gereja Mormon Michigan, 2 Tewas 8 Luka-luka
-
Van Legendaris Jadi Listrik! Volkswagen Transporter Electric Resmi Dijual, Berapa Harganya?
-
Bantah Autopsi, RSUP Ngoerah Denpasar soal Kabar Jantung WN Australia Byron James Dicuri: Hoaks!
Terpopuler
- 3 Fakta Menarik Skuad Timnas Indonesia Jelang Duel Panas Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- 15 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 27 September 2025, Kesempatan Raih Pemain OVR 109-113
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
Pilihan
-
BBM RI Dituding Mahal Dibandingkan Malaysia, Menkeu Purbaya Bongkar Harga Jual Pertamina
-
Menkeu Purbaya Punya Utang Rp55 Triliun, Janji Lunas Oktober
-
Ngeri Tapi Nagih! Ini Lho Alasan Psikologis Kenapa Kita Doyan Banget Nonton Film Horor
-
Daftar 46 Taipan yang Disebut Borong Patriot Bond Danantara, Mulai Salim, Boy Thohir hingga Aguan
-
Pilih Gabung Klub Antah Berantah, Persis Solo Kena Tipu Eks Gelandang Persib?
Terkini
-
Mineral Sunscreen Cocok untuk Kulit Apa? Intip 6 Rekomendasi yang Murah dan Bagus
-
Sosok Rosyida Istri Yai Mim, Ternyata Berpendidikan Sarjana Hukum
-
Makna Pengibaran Bendera Setengah Tiang 30 September dan Satu Tiang Penuh 1 Oktober
-
Awal Mula Tagar #SIWON_OUT Menggema, Fans Minta Siwon Keluar dari Super Junior
-
Juknis Lengkap Upacara Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2025, Resmi Kemenbud!
-
Rekomendasi 5 Sepatu Lari Terbaik Tahun 2025, Nyaman dan Stylish
-
Anggap Anjing Jadi Sumber Kebahagiaan, Apa Agama Sabrina Chairunnisa?
-
7 Cara Jitu Bedakan Sepatu Converse Ori dengan Palsu: Jangan Sampai Tertipu!
-
Siapa Yai Mim? Viral Ribut dengan Tetangga sampai Beber Alasan Pura-pura Stroke
-
Pekerjaan Sabrina Chairunnisa, Sudah Berpenghasilan Fantastis Sebelum Menikah dengan Deddy Corbuzier