Suara.com - Siapa pun pasti ingin momen pernikahan menjadi momen sekali seumur hidup yang berkesan sekaligus tidak terlupakan.
Begitu pula halnya dengan perempuan di Manila, Filipina ini yang memutuskan untuk melakukan pernikahannya di Katedral Manila.
Sebagai informasi, Katedral Manila merupakan gereja yang juga berfungsi sebagai tempat wisata. Setiap harinya, banyak turis yang mendatangi lokasi bersejarah tersebut.
Meski begitu, kehadiran para turis tampaknya telah sukses mengganggu prosesi upacara pernikahan seseorang.
Hal ini diungkapkan oleh Jervy Santiago, seorang fotografer pernikahan yang kecewa karena kliennya tidak jadi mendapatkan momen berkesan.
Lewat laman Facebook-nya, Jervy Santiago menulis, "Lihat betapa frustrasinya wajah sang pengantin ketika dia melihat orang-orang asing ini mengambil fotonya saat berjalan masuk. Mereka adalah turis yang dibiarkan masuk petugas keamanan ketika ada pernikahan berlangsung."
Dilansir dari Asia One, Santiago rupanya sudah meminta petugas keamanan gereja untuk mencegah turis memakai kursi dekat pintu dan mengambil foto saat pengantin berjalan masuk.
Saat itu, si petugas keamanan sudah mengatakan "oke" namun sama sekali tidak melakukan tugasnya. Hal inilah yang membuat Santiago kecewa karena hasil jepretannya menjadi tak sesuai harapan klien.
Padahal, diketahui pula jika klien Santiago saat itu sudah membayar 90.000 peso atau lebih dari 24,6 juta untuk biaya pernikahan, dekorasi bunga, AC, sekaligus perpanjangan waktu menggunakan gereja.
Baca Juga: Begini Jadinya Jika Mahasiswa Doktoral Bikin Undangan Nikah
"Aku bahkan tidak meminta 1,5 jam. Aku hanya meminta agar dia (petugas keamanan) melarang turis mengambil foto saat pengantin perempuan berjalan masuk."
Meski begitu, si petugas keamanan tetap merasa tak bersalah dan membalas bahwa dia tak bisa melakukan apa-apa.
"Kami tidak bisa mencegah mereka karena mereka turis. Kau sudah meminta mereka, kan? Apa mereka mendengarkan? Kalau kau ingin komplain, pergilah ke administrasi," ujar penjaga itu.
Katedral Manila sendiri sebenarnya memang memperbolehkan turis untuk masuk ke gereja bahkan saat ada upacara pernikahan.
Namun, laman website mereka juga menyatakan jika petugas keamanan gereja memiliki tugas untuk mengatur turis agar tak bertingkah seenaknya saat ada pernikahan.
Di sisi lain, Santiago berkata bahwa dia sama sekali tidak menyalahkan turis atau gereja tersebut.
Berita Terkait
-
Ulasan Novel Pengantin Remaja: Membuka Tabir Realita Pernikahan Dini
-
Film Uang Passolo: Ketika Pernikahan Jadi Ajang Gengsi
-
Novel With You: Tentang Pernikahan Dini dan Ujian Kesetiaan
-
Ulasan Buku I Do: Kiat Memutus Luka Batin Warisan Leluhur dalam Pernikahan
-
Cek Kecocokan Pernikahan Berdasarkan Shio, Siapa Pasangan Idealmu?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Urutan Hair Care untuk Menghilangkan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau