Suara.com - Salah satu kekurangan duduk di kursi pesawat dekat jendela (window seat) atau kursi tengah adalah susahnya akses ke kamar mandi.
Ini dikerenakan penumpang yang bersangkutan harus melewati penumpang lain yang duduk di kursi lorong (aisle seat) lebih dulu.
Terlebih jika penumpang yang duduk di kursi lorong sedang tidur, tak jarang kita akan merasa sungkan untuk membangunkan dan memintanya memberi jalan.
Hal ini dibenarkan oleh riset yang dilakukan Expedia dan diunggah laman Mirror. Di sana, disebutkan jika mayoritas warga Inggris terlalu sopan sehingga sungkan untuk membangunkan penumpang tidur.
Tak cuma warga Inggris saja, kebanyakan penumpang pesawat lainnya juga akan memilih untuk menunggu penumpang di kursi lorong bangun baru meminta izin.
Meski begitu, menurut pakar etika William Hanson, membangunkan penumpang yang duduk di kursi lorong saat kita mau ke kamar mandi adalah hal yang "sangat bisa dipahami".
Malahan, William Hanson menyebutkan jika seseorang yang tidak membangunkan penumpang lain dan malah mencoba memanjat atau melangkahi akan membuat suasana jadi canggung.
"Ada 8 persen penumpang yang terbangun karena penumpang sebelah melangkahi kursi mereka, yang mana merupakan cara tidak menyenangkan untuk bangun dari tidur. Sentuhan lembut dan senyum meminta maaf lebih baik."
Selain itu, William juga memberikan saran bagi penumpang yang duduk di kursi lorong dan merasa mengantuk.
Baca Juga: Mengira Toilet, Penumpang Pesawat Malah Buka Pintu Darurat
Bagi kamu yang duduk di kursi lorong atau kursi tengah, ada baiknya jika kamu memberi tahu pengguna kursi lain saat akan tidur dan bahwa kamu tidak keberatan dibangunkan jika ada yang mau ke kamar mandi.
Sederhana bukan?
Berita Terkait
-
Di Mana Ahmad Sahroni Sekarang? Cerita Sembunyi di Kamar Mandi saat Penjarahan Viral
-
Tiara Andini Curhat Ada Menteri Ingin Rebut Kursi Pesawatnya: Hal Sepele Aja Merasa Berpower
-
Jaga Akurasi Data Penumpang, Jasa Raharja Gelar Monitoring Langsung di Bandara Ngurah Rai
-
4 Desain Kamar Mandi 1x1 Meter, Solusi Elegan Hunian Minimalis yang Super Fungsional!
-
5 Desain Kamar Mandi 1x1 Meter, Solusi Elegan Hunian Minimalis yang Super Fungsional!
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Elegansi Waktu: Jam Tangan Perhiasan 2025 dengan Horologi Tinggi dan Seni
-
5 Pilihan Merek Bedak Padat yang Tahan Lama untuk Guru Usia 40 Tahun ke Atas
-
4 Jam dari Jakarta, Pesona Air Terjun Citambur Setinggi 100 Meter yang Bikin Terpana
-
5 Serum Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun, Kulit Jadi Kencang dan Awet Muda
-
4 Zodiak Paling Beruntung Besok 22 November 2025: Dompet Tebal, Asmara Anti Gagal
-
5 Contoh Amanat Pembina Upacara Hari Guru Nasional 2025, Sarat Makna dan Menggugah Jiwa
-
5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
-
7 Rekomendasi Parfum Wangi Ringan yang Fresh di Indomaret untuk Guru
-
5 Serum Vitamin C untuk Ibu Rumah Tangga, Bye-bye Kusam dan Tanda Penuaan Kulit
-
Lompatan Baru Wisata Jakarta: Destinasi Terintegrasi dari Pantai, Mangrove, hingga Outbound