Suara.com - Berita mengenai para turis yang menjadikan situs bencana Chernobyl sebagai latar belakang selfie dan pemotretan tengah ramai dibicarakan di jagat maya.
Sebelumnya, pembuat serial televisi Chernobyl, Craig Mazin bahkan sampai menyatakan protesnya lewat Twitter.
"Jika kau berkunjung, tolong ingat tragedi mengerikan yang terjadi di sana. Sesuaikan dirimu dengan bersikap hormat pada mereka yang menderita dan berkorban," tulis Craig Mazin sembari menyertakan beberapa foto turis yang tergolong tak sopan.
Salah satu foto tersebut disebut adalah milik Veronika Rocheva, seorang influencer berusia 23 tahun.
Dalam foto, Veronika Rocheva diketahui menampakkan dirinya yang setengah telanjang dan menulis bahwa latar belakang fotonya ada di Chernobyl.
Tak heran, foto Veronika Rocheva itu pun menuai banyak kritikan dan kontroversi.
Namun, menanggapi banyaknya orang yang mengkritik dan menjelek-jelekkannya, influencer ini lantas mengaku jika dia sebenarnya tidak berada di Pripyat, Ukraina.
"Ini bahkan tidak di Pripyat, kami mengambil foto ini di lokasi terpencil di Novosibirsk," kata Veronika Rocheva seperti dikutup dari Fox News.
Sebagai tambahan, gadis itu mengaku jika dirinya tidak pernah menduga akan dikritik oleh netizen karena telah menuliskan Chernobyl sebagai lokasi.
Baca Juga: Chernobyl Dibanjiri Turis Berkat Serial TV, Sutradara Ketar-ketir
Alih-alih, Veronika mengatakan jika dirinya terinspirasi oleh serial TV Chernobyl yang ditayangkan HBO dan karena itulah ia mengaku jika fotonya diambil di Pripyat, Ukraina.
"Kami tidak mau melukai atau merendahkan orang-orang yang melalui tragedi mengerikan tersebut," ujarnya. "Kami memberikan penghormatan terbesar pada cerita Chernobyl."
Selain fotonya yang setengah telanjang, Veronika Rocheva diketahui juga mengunggah foto dirinya yang menggunakan masker oksigen.
Tak hanya Veronika, beberapa turis lain pun diketahui mengundang kontroversi serupa.
Meski begitu, aksi turis yang mengambil foto kurang pantas di Chernobyl sebenarnya sudah cukup lama berlangsung.
Hanya saja, kontroversi yang dialami Veronika Rocheva dinilai lebih banyak mengundang atensi karena serial TV Chernobyl kini juga sedang hangat dibicarakan.
Berita Terkait
-
Profil Shandy Logay, Kreator Konten Lakukan Child Grooming Berkedok Konten Kini Dipenjara
-
Mengecam Konten "Sewa Pacar" Libatkan Pelajar
-
Dari Brimob Aceh ke Garis Depan Donbass: Mengapa Tentara Bayaran Rusia Menjadi Pilihan Fatal?
-
Detektif Jubun Bongkar Ilusi Sukses Instan di Balik Kasus Kripto Timothy Ronald
-
6 Fakta Bripda Rio: Desersi Usai Selingkuh dan KDRT, Kabur Jadi Tentara Bayaran Rusia
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
5 PP Ramadan 2026 di TikTok yang Menarik, Lengkap Cara Buatnya
-
Mahsuri Saus Sachet, Bikin Hidangan Buka dan Sahur Lebih Praktis
-
Kulit Kencang Tanpa Bedah? Bongkar Cara Kerja Morpheus8 Brust untuk Dagu hingga Paha!
-
5 Rekomendasi Running Shoes Lokal Terbaik untuk Semua Kebutuhan Lari
-
Generasi Muda Mendominasi Bisnis Kuliner, Tapi 80 Persen Gagal: Ini Rahasia Bertahan Menurut Ahli
-
Terpopuler: Suami Boiyen Kena Kasus Apa hingga Cushion Wardah untuk Tutup Kerutan
-
Tren Perjalanan Kelompok Kian Diminati, IOITE 2026 Tawarkan Solusi Pengalaman Terkurasi
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2026 untuk Kulit Kering dan Kusam Usia 40 Tahun ke Atas
-
5 Serum Anti-Aging Korea Terbaik untuk Usia 45 Tahun, Hempaskan Kerutan
-
5 Sunscreen untuk Cegah Flek Hitam Usia 35 Tahun, Wajah Tetap Awet Muda