Suara.com - Pulau Dewata Bali akan menjadi tuan rumah gelaran kompetisi berkebun bunga pertama di Indonesia. Bertajuk International Flower Competition 2019, acara tersebut telah memasuki tahap seleksi dengan 185 peserta lolos seleksi pendaftaran sebagai peserta dan akan dipilih 10 finalis serta satu pemenang.
Bali dianggap tepat untuk dijadikan pilot project kompetisi sejenis ini, karena bunga telah menjadi bagian kehidupan sehari-hari di sana. Setelah Bali, kompetisi serupa rencananya akan diadakan di kota lain di Indonesia, bahkan di dunia internasional.
"Bali adalah tempat yang tepat untuk memulai karena bunga adalah bagian dari budaya, dan di sana sangat banyak bunga yang indah," kata pihak penyelenggara sekaligus pemilik Hangin Gardens of Bali, Nir Peretz, dalam acara konferensi pers di Tower iNews, Jakarta Pusat, Rabu (19/6/2019).
Selain itu, acara ini juga ditujukkan agar masyarakat lebih peduli dengan lingkungan hidup dengan cara memiliki dan merawat taman bunga di rumah mereka.
Saat ini IFC 2019 dapat diikuti oleh masyarakat Bali dengan memperebutkan hadiah sebesar Rp 1 miliar untuk satu orang pemenang. Panelis atau juri yang menilai taman bunga peserta ditentukan dari Hanging Gardens Of Bali, diantaranya adalah Zsa Zsa Yusharyahya dan seniman I Nyoman Nuarta, serta selebgram comedian sekaligus fotografer Puja Astawa.
Registrasi sudah ditutup pada 31 Maret 2019 lalu. Dan puncak kompetisi ini sendiri akan diadakan pada Sabtu 29 Juni 2019 mulai pukul 18.00 WITA di Lapangan Renon, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
Terkini
-
6 Shio yang Diprediksi Paling Hoki pada 2 Januari 2026, Rezeki Lancar di Awal Tahun
-
Mulai Rp40 Ribuan, Ini 7 Bedak Ringan dengan SPF Tinggi yang Nyaman Dipakai Harian
-
5 Sepatu Lokal yang Nyaman untuk Flat Foot, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung