Suara.com - Seperti yang kita ketahui, Joe Jonas dan Sophie Turner telah resmi menikah pada 1 Mei lalu di Las Vegas. Mereka menggelar pernikahan dengan sederhana dan dihadiri oleh keluarga dan sahabat dekat saja.
Dikenal selalu mengutamakan privasi, secara diam-diam pasangan ini menggelar pesta pernikahan kedua di Paris pada Sabtu (29/06/2019) akhir pekan kemarin.
Dilansir dari laman Billboard, pesta pernikahan kedua Sophie Turner dan Joe Jonas digelar secara tertutup di Chateau de Tourreau di Sarrians, Paris.
Pesta pernikahan tersebut terungkap setelah pembawa acara terkenal, Dr Phil tak sengaja membocorkan informasinya di media sosial.
E! Online kemudian mengabarkan jika area pesta pernikahan kedua Joe Jonas dan Sophie Turner didekorasi elegan. Bunga-bunga putih dan lilin-lilin mendominasi dekorasi.
Laman People juga memberitakan jika Maisie Williams dipercaya menjadi pendamping pengantin perempuan. Lalu, Joe Jonas tampak didampingi para saudaranya selama pesta pernikahan berlangsung.
Dalam acara yang membahagiakan itu, Joe Jonas tampil dengan mengenakan tuksedo berwarna hitam. Sedangkan Sophie Turner tampil cantik dengan mengenakan tuduh panjang dan gaun putih dengan bagian belakang yang menjuntai.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
4 Shio Paling Pelit, Apakah Kamu Termasuk?
-
Bikin Senyum Makin Menawan, Berapa Harga Pasang Veneer Gigi?
-
Inilah 5 Shio Paling Hoki Hari Ini 27 Oktober 2025: Siapa yang Dapat Rezeki Tak Terduga?
-
7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
-
Mahfud MD Sebut Soeharto Bisa Jadi Pahlawan Nasional Tanpa Perlu Diseleksi: Apa Acuannya?
-
Susunan Upacara Hari Sumpah Pemuda 2025 dan Tata Cara Pengibaran Bendera Merah Putih
-
Lombok Kini Bersinar Jadi Calon Bintang Wisata Pantai Utama Indonesia
-
Temukan Soundscape-mu: Rahasia Keseimbangan Hidup di Era Serba Cepat
-
Viral Pengantin Baru Terkena Honeymoon Cystitis H+7 usai Menikah, Apa Itu?
-
Download Twibbon Gratis Hari Sumpah Pemuda ke-97, Lengkap dengan Logo dan Tema