Suara.com - Girls, ketika membersihkan wajah kita biasanya menggunakan kapas untuk mengangkat kotoran dan membuangnya setelah dipakai. Apakah kalian pernah membayangkan, berapa banyak sampah kapas yang kita produksi jika itu terjadi secara berulang-ulang?
Nah, untuk mengatasi hal ini beberapa produsen kosmetik membuat terobosan baru dan mengenalkan kapas pakai ulang.
Mendengar namanya, banyak orang yang bingung, apakah kapas masih aman jika dipakai ulang? Jadi, kapas pakai ulang atau reuseable cotton pads ini adalah kapas yang terbuat dari kain sehingga bisa dicuci dan tentu saja aman dipakai berulang-ulang.
Beberapa produsen lokal sudah ada yang memproduksi kapas ramah lingkungan ini. Cara pakainya sama saja dengan kapas pada umumnya hanya saja kapas pakai ulang ini membutuhkan perawatan khusus agar awet dan aman dipakai beruang kali.
Umumnya kapas pakai ulang memiliki dua sisi, yaitu sisi yang lembut dan sisi bertekstur untuk eksfoliasi. Cara penggunaan dua sisi itu bisa menyesuaikan kebutuhan kulit kita masing-masing.
Lalu bagaimana cara perawatannya? Apakah sulit?
Dilansir dari Well + Good, membersihkan kapas pakai ulang tidak boleh ditunda. Begitu selesai menggunakannya, kapas kain itu harus direndam dalam air hangat agar kotorannya mudah lepas. Gunakan sabun bayi untuk memijat permukaan kapas agar kotoran terangkat, lalu keringkan.
Meskipun namanya kapas pakai ulang, tetap saja produk ini memiliki masa pakai. Mengingat bahannya yang terbuat kain dan berpotensi melar dari hari ke hari, sebaiknya reuseable pads digunakan sekitar 3 bulan saja.
Pemakaian yang lebih dari 3 bulan akan mengurangi kualitas kapas, sehingga tidak bisa memberikan manfaat dengan maksimal. Gimana Girls, apakah kamu siap cantik sekaligus ramah lingkungan?
Baca Juga: Dokter Tompi Bedah 5 Mitos Perawatan Wajah pada Lelaki
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai