Suara.com - Singapura, terkenal sebagai salah satu negara maju yang memiliki teknologi serba modern dan aneka destinasi wisata unik. Tak heran jika negara satu ini senantiasa digemari turis.
Kali ini pun, kami dari Suara.com beruntung mendapat kesempatan menjelajah Singapura dan menjajal aneka destinasi wisata ramah anak dan keluarga.
Mendarat sekitar pukul 11.00 waktu setempat, kami lantas melepas lelah sejenak dengan santap siang dan berjalan-jalan di sekitar Jewel Changi Airport.
Barulah setelahnya kami pun membelah Singapura, tepatnya menuju daerah Sentosa yang memakan waktu sekitar 30 hingga 40 menit lamanya.
Ya, letak penginapan kami kali ini, Village Hotel Sentosa, memang cukup jauh dari bandara Changi.
Namun, bagi travelers yang membawa keluarga, dijamin tidak akan menyesal memilih Village Hotel Sentosa--salah satu hotel yang direkomendasikan oleh aplikasi Agoda ini.
Village Hotel Sentosa merupakan salah satu hotel di kawasan wisata Sentosa yang memiliki konsep family-friendly. Hotel ini merupakan bagian dari brand Far East Hospitality, yang berfokus pada pelayanan ramah anak.
Pemesanan hotel sendiri dapat dilakukan lewat aplikasi Agoda. Di sana, travelers dapat dengan mudah memilih antara tipe kamar Deluxe Room atau Family Room.
Tim Suara.com sendiri mendapat kamar tipe Deluxe di perjalanan ke Singapura kali ini.
Baca Juga: 3 Destinasi Romantis di Singapura, Quality Time Kian Greget Bareng Si Dia
Bagi travelers yang bepergian bersama teman ataupun solo traveling, kamar tipe Deluxe ini bisa menjadi pilihan.
Sebaliknya, kamar tipe Family Room jauh lebih cocok bagi keluarga yang memiliki anak kecil atau balita.
Menurut Ms. Pamela, salah satu staf hotel yang sempat kami temui, kamar Family Room benar-benar didesain dengan memperhatikan keamanan dan kenyamanan anak.
Salah satu contohnya adalah pelindung yang ada di setiap sudut meja, agar anak-anak yang bermain di kamar dan tidak sengaja terbentur tidak terluka.
Kemudian, ada pula amenities kit, bathub, bahkan hingga hanger pakaian yang disediakan khusus untuk balita.
Semua fasilitas ini akan disediakan oleh hotel bagi tamu yang membawa anak di bawah umur. Caranya, tamu cukup menginformasikan usia anak mereka di saat melakukan pemesanan kamar.
Berita Terkait
-
Liburan Hemat ke Bandung? Ini 4 Hotel Kapsul Nyaman dan Strategis
-
Lowongan Kerja Hotel Trans, Ini Jadwal Walk-In Interview Januari 2026
-
Rawan Bencana Seperti Situ Gintung, Pembangunan Hotel di Dekat Situ Cibinong Diprotes Warga
-
Berkat Laporan Warga, Polisi Ringkus Dua Pencopet di CFD Bundaran HI
-
Chandra Asri Group Tuntaskan Akuisisi Jaringan SPBU Esso di Singapura
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
6 Rekomendasi Sabun Mandi Pemutih Badan yang Aman dan Sudah BPOM, Bisa Dipakai Setiap Hari
-
Terpopuler: Warna Lipstik yang Cocok Buat 50 Tahun ke Atas hingga Sampo Penghitam Uban Paling Ampuh
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Lokal: Aman Dipakai Naik Gunung, Keren buat Nongkrong di Cafe
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe