Suara.com - Enak dan Kaya Manfaat, Ikan Salmon Juga Bisa Jadi Sumber Inspirasi Lho!
Bagi penggemar makanan Jepang, pasti sangat akrab dengan ikan salmon. Selain rasanya enak, ikan salmon juga kaya manfaat bagi kesehatan dan kecantikan. Apalagi, semua bagian tubuh ikan salmon bisa dimanfaatkan.
Diceritakan oleh Mr. Tomonori Oba dari AFC Japan saat memperkenalkan Marine Placenta, ikan salmon sangat dijunjung tinggi di Jepang. Bahkan ada kuil ikan salmon yang khusus dibuat untuk memberi penghormatan kepada ikan yang kisah hidupnya sangat menginspirasi.
"Salmon ditemukan sekitar 200 juta tahun lalu. Salmon adalah ikan yang sangat luar biasa karena jarang ditemukan ada di air tawar. Proses bertelurnya salmon terjadi di air tawar, setelah menjadi ikan, mereka akan pergi ke laut lalu kembali lagi ke air tawar, tempat di mana mereka dilahirkan," ungkap Tomonori dalam acara peluncuran SOP 100+ belum lama ini di Jakarta.
Ikan salmon akan melakukan perjalanan di laut dengan jarak sekitar 10 ribu kilometer. Perjalanannya melawan arus, memnbuat ikan salmon disebut ikan yang super power. Selama perjalanan laut ikan salmon tidak makan.
"Perjalanan laut ditempuh untuk menemukan air tawar, lalu ikan salmon akan berkembang biak dan bertelur kembali. Perjalanan itu dilakukan selama dua minggu. Namun sayang, hanya 70 persen ikan salmon yang bisa kembali ke air tawar tempatnya di lahirkan. Sebab, di perjalanan laut mereka ditangkap, untuk dijadikan sup," sambungnya.
Mengapa ikan salmon kembali? Tomonori menjelaskan, karena ada satu penciuman mengisyarakan mereka untuk kembali ke tempat awal. Ikan salmon hanya bertelur sekali seumur hidup.
"Kisah cintanya seperti pasangan suami-istri Indonesia. Ikan salmon hanya memiliki satu pasangan seumur hidup, hanya kawin sekali. Itulah mengapa mereka disebut ikan yang setia. Setelah bertelur dan kembali, ikan salmon meninggal," ungkapnya mengisahkan.
Tomonori menerangkan, perjalanan ikan salmon membuat tubuhnya memiliki fungsi yang ajaib. Khasiatnya banyak karena memiliki kandungan mineral dari laut yang dibawa ke sungai. Dari plasentanya saja bisa memberikan energi dan gizi yang cukup.
Baca Juga: Tak Sembarangan, Gini Cara Bersihkan Ikan Salmon Agar Tetap Segar
"Daging ikan salmon bisa diolah menjadi sup, telurnya masuk dalam olahan sushi, kulitnya bagus untuk kecantikan. Maka tak heran salmon disebut ikan hebat karena khasiatnya bisa untuk mencegah risiko jantung, alzaimer, baik untuk ibu hamil, menghambat pertumbuhan sel kanker dan masih banyak lagi," tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
7 Bedak Anti Geser untuk Pengendara Motor, Tahan Lama Seharian
-
10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
-
Apakah Virus Nipah Bisa Sembuh? Ini Penjelasan Medisnya
-
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
-
Cara Mencegah Terpapar Virus Nipah: Kenali Gejala dan Langkah Pencegahannya
-
3 Skincare Anti Aging Maudy Ayunda untuk Atasi Penuaan Dini, Ada Efek Botox-nya
-
Apa yang Terjadi Jika Anda Terkena Virus Nipah? Kenali Gejala dan Pencegahannya
-
7 Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Cek Link dan Cara Daftarnya!
-
Apakah Sepatu Skechers Bisa Dicuci di Mesin Cuci? Ini 4 Serie-nya yang Washable
-
Bibir Kering Sebaiknya Pakai Lip Cream Apa? Ini 5 Rekomendasinya untuk Usia 45 Tahun