Suara.com - Pantai dengan perairan jernih kebiruan di Tuscany, Italia ini dikenal sebagai Rosignano Solvay.
Perairannya nan biru dan berhamparkan pasir putih cemerlang membuat pantai ini menjadi salah satu tujuan wisata terpopuler masyarakat setempat.
Namun di balik keelokan lanskapnya, terdapat kisah miris yang membuat pantai ini berbeda dari pantai pada umumnya di Italia.
Sejumlah pakar lingkungan meyakini air laut di Pantai Rosignano Solvay telah tercemar limbah kimia yang berasal dari pabrik soda tak jauh dari pantai.
Limbah yang dihasilkan abu soda yang dihasilkan pabrik untuk membuat soda kue, gelas, hingga natrium bikarbonat tersebut diyakini telah mencemari perairan Pantai Rosignano Solvay.
Bahkan warna airnya yang biru konon disebabkan kandungan logam berat dari limbah tersebut.
Meski demikian, kabar miring soal limbah yang mencemari pantai, tak menyurutkan atensi wisatawan menyambangi kawasan pesisir dengan garis pantai sepanjang empat kilometer tersebut.
''Saya mendengar kabar air di pantai ini tercemar limbah meski tidak berbahaya,'' ujar Lieuya, seorang wisatawan asal Belanda yang tengah berlibur bersama keluarganya, seperti dikutip Suara.com dari AFP.
Hal senada juga diungkapkan Marina, seorang pengajar di Italia yang tengah menikmati liburan di Pantai Rosignano Solvay, ''Jika otoritas setempat dan pemerintah Italia mengizinkan wisatawan berenang di pantai ini, maka tak ada yang perlu dikhawatirkan.''
Otoritas pabrik sendiri menyangkal keras limbah produksinya telah mencemari Pantai Rosignano Solvay.
Salah satu pabrik soda terkemuka asal Italia ini telah beroperasi di 61 negara dan memiliki lebih dari 20 ribu karyawan.
Berita Terkait
-
Jadwal Liga Italia 2025/26: Inter vs AC Milan Jadi Sorotan, Emil Audero Tantang AS Roma
-
Hadapi Irlandia Utara, Gennaro Gattuso Pesimis Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
AC Milan Siapkan Manuver Besar Gaet Robert Lewandowski tapi Mr The Body Ragu
-
Dino Zoff Bongkar Penyebab Italia Harus Susah Payah ke Play Off Piala Dunia 2026
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
7 Rekomendasi Parfum Wangi Ringan yang Fresh di Indomaret untuk Guru
-
5 Serum Vitamin C untuk Ibu Rumah Tangga, Bye-bye Kusam dan Tanda Penuaan Kulit
-
Lompatan Baru Wisata Jakarta: Destinasi Terintegrasi dari Pantai, Mangrove, hingga Outbound
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
-
OMG Creator Fest 2025, Ruang Kreatif Baru untuk Mendorong Perempuan Muda Berkarya dan Berkarier
-
Wangi Nusantara, Ini 7 Merek Parfum Indonesia yang sedang Naik Daun!
-
10 Rekomendasi Bedak untuk Ibu Rumah Tangga yang Mencerahkan dan Anti Menor
-
10 Ide Buket Hari Guru yang Murah tapi Tetap Cantik dan Berkesan
-
5 Rekomendasi Tone Up Cream untuk Mencerahkan Kulit Instan, Mulai Rp20 Ribuan
-
KUIS Uji Nyali: Tebak Nama Gunung-Gunung Megah Ini