Suara.com - Perhelatan kebudayaan Jepang-Indonesia bertajuk Festival Sakura Matsuri di Cikarang, Kabupaten Bekasi kembali digelar, Sabtu (31/8/2019) dan Minggu (1/9/2019). Tahun ini, Festival Sakura Matsuri digelar di Komplek Graha Pariwisata, Stadion Wibawa Mukti, kawasan Jababeka, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi.
Gelaran ke-8 Sakura Matsuri tahun ini disambut antusias warga Cikarang dan sekitarnya, terutama sebagai ajang pertemuan warga negara Jepang yang bermukim di Cikarang dan sekitarnya.
Presiden Direktur Jababeka Residence, Sutedja Sidarta Darmono, mengatakan kehadiran Festival Sakura Matsuri 2019 di Cikarang dapat mempromosikan kembali Kabupaten Bekasi ke ajang internasional, terutama dengan negara Jepang.
“Telah banyak kerja sama di bidang bisnis yang lahir dari acara ini, bukan hanya di bidang kebudayaan saja," ujar Sutedja Darmono, saat pembukaan Festival Sakura Matsuri, Sabtu (31/8/2019).Sakura Matsuri 2019 kembali hadir pada 31 Agustus - 1 September 2019 di Komplek Graha Pariwisata, Stadion Wibawa Mukti Jababeka.
Memeriahkan gelaran ini, Antero Hotel Jababeka by Prasanthi turut ambil bagian dengan menjadi sponsor I Sakura Matsuri 2019. Partisipasi aktif ini diambil sebagai upaya Antero Hotel mendukung festival tersebut untuk memperkuat hubungan Jepang - Indonesia di masa depan melalui pengenalan budaya, serta mengembangkan potensi di berbagai sektor kehidupan Jepang – Indonesia di Cikarang.
“Kami menyadari lingkungan kami dikelilingi banyak ekspatriat Jepang. Melalui Festival Sakura Matsuri, kami dapat mengenal budaya ekspatriat di area Cikarang, serta dapat memperkuat tali persaudaraan antara Indonesia - Jepang,” ungkap Mansur Karto, General Manager Antero Hotel Jababeka by Prasanthi.
Antero Hotel Jababeka merupakan hotel yang jaraknya paling dekat dengan lokasi Festival Sakura Matsuri 2019. Maka dari itu, salah satu bentuk dukungan yang diberikan pihaknya kepada Sakura Matsuri 2019 berupa akomodasi untuk pendukung acara Sakura Matsuri 2019.
Tak hanya itu, lanjut Mansur karto, hotelnya juga turut memperkenalkan salah satu tenantnya, yaitu LyV Kitchen & Bar, yang mengisi booth Antero Hotel Jababeka di Festival Sakura Matsuri 2019.
LyV Kitchen & Bar identik dengan fusion food dan home-made pastry. LyV Kitchen & Bar juga menyajikan minuman beralkohol dan beer, hal ini menjadi salah satu daya tarik bagi kalangan ekpatriat Jepang maupun Korea di area Cikarang.
Baca Juga: Jepang Punya Wahana Ekstrem Bersepeda di Udara, Berani Coba?
Di Festival Sakura Matsuri 2019, restonya itu menghadirkan Chicken Karage Rp 20.000, yang merupakan salah satu kuliner khas Jepang yang begitu populer.
Rasa daging ayamnya yang empuk dan krispi di bagian luarnya dalam balutan tepung, dipadu toping irisan nori goreng, mayonaise dan taburan wijen yang gurih asin, begitu nikmat di mulut. Itulah salah satu contoh kelezatan dari cita rasa kuliner Jepang yang unik.
Selain Chicken Karage, ada pula pastry yang ditawarkan, seperti Yakisoba Bread, Corndog, dan Choco Bun yang masing-masing ditawarkan dengan harga Rp 20.000, sedangkan Donut Skewer Rp 15.000. Untuk Minuman, ada Orange Capirinha dan ice lemon tea yang rasanya begitu menyegarkan. Sangat pas diseruput tatkala cuaca panas terik. Dua minuman menyegarkan untuk melepaskan dahaga ini ditawarkan dengan harga spesial di Festival Sakura Matsuri 2019, yaitu Rp 10.000.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Adidas Casual Super Nyaman, Cocok Buat Nongki Bareng Teman
-
7 Rekomendasi Sepatu Gym Wanita Terbaik, Modal Rp300 Ribuan Kaki Bebas Cedera
-
Apa Itu Mimetic Violence? Istilah Baru dari Kasus Ledakan SMAN 72 yang Sangat Berbahaya
-
5 Pilihan Parfum Mirip Baccarat di Alfamart yang Tahan Lama, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Loafers Wanita Terbaik Harga Terjangkau, Cocok Dipakai Kuliah dan Kerja
-
Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
-
5 Parfum dengan Aroma Minuman, Mulai dari Teh Melati hingga Mocktail Segar
-
Pakai Bedak Waterproof? Begini Cara Menghapusnya biar Wudhu dan Ibadah Tetap Sah
-
Tanggal Merah 2026 Hari Apa Saja? Ini Daftar dan Link Download Kalender Lengkapnya
-
Azarine x Sanrio Series, Kolaborasi Make-Up Ter-cute Tahun Ini!