Suara.com - Tahukah Anda tentang semboyan Si Tou Timou Tumou Tou? Semboyan milik Manado ini memiliki arti harfiah, yaitu manusia menjadi manusia untuk memanusiakan manusia lain. Masyarakat Manado terkenal ramah, saling menyapa ketika berpapasan dengan seseorang, dan akrab satu sama lain. Mereka sangat senang bersosialisasi dan jarang bersikap individualisme.
Ingin mengakrabkan diri dengan keluarga seperti kebiasaan orang Manado? Cobalah mampir ke tempat-tempat yang cocok untuk liburan keluarga. Inilah rekomendasi destinasi wisata keluarga dan ramah anak di Manado yang perlu Anda ketahui.
1. Jembatan Soekarno
Jembatan ini baru diresmikan pada Mei 2015 setelah sempat mangkrak selama 12 tahun. Jembatan Soekarno membentang sepanjang 1.127 km dan membutuhkan bujet Rp 300 miliar untuk menyelesaikannya. Anda dapat menikmati pemandangan indah bersama keluarga saat berada di atasnya, yaitu pemandangan Pulau Manado Tua di tengah laut Teluk Manado. Selain itu, terdapat juga pemandangan Pulau Bunaken di garis cakrawala dan tenggelamnya matahari di ufuk barat.
Ikon Kota Manado ini awalnya diberi nama Nyiur Melambai. Namun, namanya diganti menjadi Soekarno agar bisa bersanding dengan Jembatan Megawati di pusat kota. Jembatan ini terletak di Jalan Boulevard II, Kota Manado, Sulawesi Utara. Selain itu, Jembatan Soekarno dihiasi dengan lampu-lampu indah pada konstruksinya yang menyala pada malam air. Anda dan keluarga juga dapat menyaksikan kapal-kapal yang lalu lalang saat itu juga.
2. Citraland Waterpark Manado
Manado memiliki destinasi wisata ramah anak yang bernama Citraland Waterpark Manado. Taman air ini merupakan bagian dari perumahan elit, tepatnya berlokasi di Jalan Royal Utama Mansion Citraland, Manado, Sulawesi Utara. Anda bisa kemari dengan mengambil rute dari pusat kota ke Jalan Ringroad atau Jalan Tololiu Supit yang memakan waktu 17 menit perjalanan. Jika memulai dari bandara, ambil rute Jalan Sam Ratulangi yang memakan waktu tempuh sekitar 22 menit.
Taman air ini menyediakan kolam renang dengan beragam ketinggian, yaitu kedalaman 150 cm untuk dewasa dan 30 cm sampai 80 cm untuk kolam anak. Terdapat delapan buah seluncuran air yang bisa dicoba. Citraland menyediakan lahan parkir yang luas, toilet, dan restoran. Setelah bersenang-senang dengan keluarga, Anda bisa beristirahat dengan makan di restoran yang menyediakan beragam menu lezat. Harga tiketnya Rp 50 ribu per orang.
3. Museum Negeri Provinsi Sulawesi Utara
Baca Juga: 4 Tempat Wisata di Penajam Paser Utara, Lokasi Ibu Kota Baru Indonesia
Ingin berwisata edukasi dengan keluarga atau anak-anak? Tempat ini bisa menjadi pilihan tepat. Museum ini dibuka dari pukul 08.00 hingga 16.00 dan berlokasi di Jalan W.R. Supratman No. 72, Kota Manado. Museum Negeri Provinsi Sulawesi Utara menyimpan sejarah alam, manusia, dan budaya di Sulawesi Utara. Museum ini pernah mendapatkan program “Revitalisasi Museum” pada tahun 2011.
Terdapat 8 jenis koleksi bersejarah, yaitu di bidang geologi, arkeologi, sejarah, biologi, etnografi, filologi, teknologi, dan seni rupa. Hingga kini, museum yang diresmikan pada Januari 1991 ini telah mengumpulkan sekitar 2.810 koleksi. Lalu, sekitar 500 koleksi dipamerkan di gedung utama setiap hari kerja.
Sedang mencari tiket pesawat Trigana Air ke Manado? Yuk, pakai Airy untuk kemudahan akses ke berbagai pilihan tiket pesawat online. Transaksi di Airy bebas dari penipuan dan tidak akan mengecewakan. Anda bisa mengajukan refund maupun reschedule apabila terjadi kendala pada perjalanan.
Jika Anda membeli tiket pesawat di Airy, Anda akan mendapatkan diskon Rp 50 ribu dari KFC, lumayan kan jadi lebih irit makannya. Untuk info lebih lanjut bisa Anda temukan di halaman ini.
Tak perlu khawatir lagi jika ingin berwisata bersama keluarga maupun anak-anak ke Manado. Ada banyak tempat yang ramah keluarga dan anak yang bisa dijumpai. Semoga perjalanan Anda menyenangkan!
Berita Terkait
-
Penuh Kenangan, Ini 4 Tempat Wisata di Parepare, Tanah Kelahiran BJ Habibie
-
Ingin Liburan Antimainstream? Kunjungi 3 Wisata Tersembunyi di Pekanbaru
-
Lagi, Ini 5 Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot untuk Sobat Ambyar
-
Duh, 5 Aksi Menyebalkan Turis di Tempat Wisata Ini Bikin Emosi
-
Intip Serunya Wisata Gunung dan Pantai Indonesia
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Promo Pesta Awal Tahun 2026 di Indomaret, Diskon Besar-besaran Hingga 50 Persen
-
7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
-
Apakah Bank Buka Tanggal 2 Januari 2026? Cek Jadwal Operasionalnya
-
15 Prompt AI Tahun Baru 2026 yang Kreatif, Relevan, dan Siap Digunakan
-
Cara Aktivasi Akun Coretax, Masih Boleh Dilakukan di 2026? Begini Ketentuan Resmi DJP
-
4 Zodiak yang Diramal Bakal Hoki Sepanjang Bulan Januari 2026, Kamu Salah Satunya?
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal