Suara.com - Mariah Carey Berbagi 7 Rahasia Sehat dan Tampil Energik
Mariah Carey sering terlihat tampil memukau dan energik. Tubuhnya seakan selalu sehat dan bugar, meski usianya sudah hampir setengah abad.
Hal ini membuat banyak penggemarnya penasaran, apa sih rahasia perempuan kelahiran 27 Maret 1970 tersebut? Menjawab hal ini, ternyata pelantun 'We Belong Together' itu memiliki cara khusus untuk memperlakukan tubuhnya.
Berikut adalah bagaimana Carey menjaga kesehatan tubuhnya dengan baik, yang mungkin bisa mejadi inspirasi bagi Anda, yang dilansir dari Womens Health Magazine.
1. Dia memperhatikan asupan protein
Saat wawancara dengan E! News, Carey berkata bahwa dia selalu memperhatikan asupan protein yang masuk ke dalam tubuhnya. Dia mengaku bahwa selama ini dia sangat sering makan ikan salmon. Meski membosankan, tapi saat melihat dirinya sekarang, tentu benar-benar sepadan bukan?
Apa yang dilakukan Carey, bukan berarti Anda harus makan satu makanan yang sama terus menerus. Intinya, Anda harus memikirkan protein saat makan, karena ini dapat memberi Anda bahan bakar dan energi yang berkepanjangan sepanjang hari dan itu hal yang bagus.
2. Dia menghindari gula yang berlebihan
Carey juga dilaporkan menghindari gula berlebihan, dan itu sangat bagus untuknya. "Rahasia keberhasilannya adalah satu hal yang ia hilangkan hampir sepenuhnya, dan itu adalah gula yang diproses," kata seorang sumber kepada Hollywood Life.
Baca Juga: Mariah Carey Ogah Ikutan Age Challenge, Karena Sudah Tua?
Gula yang dimaksud di sini adalah gula tambahan atau gula yang diproses, yang sering terdapat pada permen, sereal atau kue kering. Sementara gula yang ada pada buah, susu dan lainnya merupakan gula alami yang sangat baik ketika Anda konsumsi, apalagi terdapat nutrisi penting lainnya di dalam sana. Jadi, sebenarnya saat Anda ingin mengikuti gaya Carey, Anda masih mengonsumsi gula, dan tidak meninggalkannya sama sekali.
3. Dia tidak memikirkan usianya
Penuaan adalah proses yang tidak bisa dihindari. Namun ini seharusnya tidak boleh membuat Anda stres dan tetaplah nyaman dengan diri Anda. Carey sangat hebat dalam mempertahankan pola pikir ini:
“Saya pikir saya harus tetap tidak memedulikan usia. Sejujurnya, ketika Anda menempatkan pada angka seperti itu, saya bertanya-tanya mengapa? Mengapa seseorang melakukan itu?," kata dia saat diwawancara People.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow