Suara.com - Satu lagi brand busama modest asal Indonesia yang akan unjuk gigi di panggung fesyen show dunia, Amsterdam Modest Fashion Week 2019.
Adalah Jawhara Syari, brand busana muslim lokal milik desainer Cynthia Mahendra.
Nantinya, Jawhara Syari akan tampil di panggung Passengers Terminal Amsterdam pada pembukaan pekan budaya busana sopan di negara Eropa tersebut pada 14 Desember 2019.
Meski ini bukan kali pertama bagi Cynthia memamerkan koleksinya di panggung internasional, namun dirinya merasa masih memiliki banyak tantangan untuk memperkenalkan busana muslim.
"Mereka masih bingung apa itu baju syar'i sehingga dikategorikan baju yang unik. Padahal baju syar'i itu sudah banyak di Indonesia, kita sudah tahu baju syar'i itu apa. Jadi kalau di luar negeri itu orang-orang yang awam saat melihat kita itu kadang dari atas sampai bawah itu baju apa tapi ya it's oke itu cara pengenalan kita, cara kita mempromosikan Indonesia punya gaya yang bagus ke mancanegara," kata Cynthia di Jakarta, Senin, (9/12/2019).
Pada gelaran Amsterdam Modest Fashion Week 2019 nanti, Jawhara Syari akan menampilkan 10 koleksi terbaru dengan tema ‘Once Upon A Time'.
Cynthia mengaku akan membawa konsep ala negeri dongeng lewat karya-karyanya yang terinspirasi oleh ’landscape’ dan arsitektur bangunan di negara-negara Eropa yang sering kali muncul sebagai latar dalam cerita dongeng.
Lewat keikutsertaan Jawhara Syari di Amsterdam Modest Fashion Week 2019, Cynthia berharap karyanya mampu membuka mata dunia bahwa pakaian modest layak diperhitungkan menjadi pakaian yang nyaman untuk dipakai dalam keseharian.
Baca Juga: Cuma Lulusan SMK, Desainer Muda Ini Gelar Fashion Show di Paris
Berita Terkait
-
Gagal Debut, Barbara Palvin Kecewa Fashion Show Victoria's Secret Batal
-
Gelar Fashion Show Koleksi Terbaru, Chanel Gandeng Sutradara Pemenang Oscar
-
Show Victoria's Secret Batal, Begini Tanggapan Supermodel Karlie Kloss
-
Jeny Tjahyawati X Buccheri Siap Unjuk Gigi di Miami Modest Fashion Week
-
Tok! Fashion Show Victoria's Secret Tahun 2019 Resmi Ditiadakan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis