Suara.com - Tahu goreng termasuk camilan yang cukup digemari oleh masyarakat Indonesia. Selain murah meriah, tahu goreng punya rasa lezat dan cocok dijadikan lauk pauk pendamping nasi.
Agar cita rasanya semakin gurih dan renyah, biasanya tahu terlebih dahulu dibaluri dengan tepung.
Namun belakangan, warganet dibuat tertawa oleh hasil karya seorang pengguna Twitter yang sedang membuat tahu goreng.
Bukannya matang dan menjadi tahu goreng krispi, sajian yang dibuat oleh pengguna Twitter @nggaja ini justru gagal total.
"Tadinya mau goreng tahu ditepungin, tapi nggak mau bersatu, pas gue tanya mereka lebih memilih menjadi teman saja," tulis akun @nggaja dikutip Guideku.com---jaringan Suara.com, Sabtu (25/1/2020).
Ya, tepung yang harusnya bersatu padu dengan si tahu goreng ini malah memilih terpisah dan mengambang di atas minyak goreng.
Penampakan aneh dari tahu goreng yang terpisah dengan tepung ini mendadak viral hingga mendapatkan beragam tanggapan dari netizen.
"Lu kalau mau goreng tahu tepung biarin minyaknya panas dulu maemunah, biar bisa bersatu dan nggak jadi friendzone," protes salah seorang warganet.
"Kita adalah tahu dan terigu, mencoba bersama tapi tak bisa bersatu," imbuh warganet lain yang malah berujung baper.
Baca Juga: Viral Cabai Goreng Tepung Jadi Camilan, Siapa yang Berani Coba?
"Nder, kamu kayaknya pakai tepung tapioka ya? Harusnya pakai tepung beras," timpal warganet lainnya.
Hingga Sabtu siang, cuitan akun @nggaaja tentang tahu goreng yang tak mau bersatu dengan tepung ini telah viral serta mendapatkan lebih dari 12 ribu retweets dan 24 ribu likes dari warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota
-
5 Deker Lutut untuk Atasi Nyeri Sendi pada Lansia, Mulai dari Rp80 Ribuan
-
5 Rekomendasi Azarine Sunscreen Terbaik untuk Kebutuhan Kulit Kamu
-
Jelang Ramadan 2026, Ini 6 Tren Modest Fashion versi Jenama Lokal di Bazar
-
5 RoadBike Murah Keren Mulai 1 Jutaan, Solusi Anti Stres Tanpa Bikin Kere
-
5 Merek Gula Rendah Kalori Murah untuk Diabetes dan Diet, Bisa Ditemukan di Supermarket
-
5 Sunscreen Broad Spectrum untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam, Mulai dari Rp30 Ribuan