Suara.com - Mewabahnya virus corona Covid-19 memiliki dampak nyaris pada semua aspek, terutama ekonomi. Tak sedikit masyarakat yang cemas penghasilan mereka akan berkurang di tengah virus mematikan yang merebak.
Mencari penghasilan bisa dilakukan dengan banyak cara meski di tengah kemelut virus corona, salah satunya adalah dengan menjadi seorang freelancer alias pekerja lepas. Dan freelancer bisa dilakukan meski berada di rumah.
Bagi kamu anak muda yang ingin tetap produktif dan memiliki penghasilan tanpa harus keluar rumah, CEO TopKarir Bayu Janitra punya beberapa tips manjur yang bisa diterapkan.
"Saat ini banyak perusahaan yang membuka kesempatan bagi para freelancer. Biasanya mereka membuka kesempatan sesuai dengan project yang sedang berlangsung," kata Bayu, dalam rilis yang diterima Suara.com, Kamis (19/3/2020).
Apalagi di era yang serba teknologi ini, hanya bermodal kuota internet dan gadget saja, semua bisa menambah penghasilan dengan menjadi freelancer, lanjut Bayu.
Yang pertama adalah, buat curriculum vitae atau CV yang menunjukkan latar belakang pendidikan dan skill yang dimiliki. Jangan lupa untuk mengumpulkan portofolio hasil karya, sebagai contoh hasil kerja bagi para pemberi kerja atau pemilik proyek.
"Jangan lupa selalu update jika ada portofolio baru," sambung Bayu.
Bayu menambahkan selanjutnya, cari atau dapatkan pekerjaan dari pemberi kerja yang terpercaya. Jangan asal terima dan kerjakan proyek tanpa ada kejelasan, temukan yang sesuai dengan keahlianmu dari website atau aplikasi yang terpercaya, salah satunya TopKarir yang baru saja meluncurkan menu Freelance pada Maret 2020 ini.
Kemudian yang ketiga, berkomitmenlah dan bertanggung jawab terhadap pekerjaan yang diambil. Bayu menjelaskan, sebagai freelancer akan memiliki reputasi yang baik apabila selalu mengerjakan tugas sesuai dengan ketentuan dan arahan dari pemberi proyek.
Baca Juga: 5 Tips Penting Bagi Freelancer agar Isi Kantong Tidak Berantakan
Ia memberikan bocoran, kadang pemberi kerja akan merekomendasikan para freelancer untuk mengerjakan proyek lainnya. Sehingga penting untuk terus mengasah sekill yang dimiliki, yang jadi jurus keempat.
"Jurus keempat ini penting, jangan sampai karena sibuk mencari penghasilan, para freelancer lupa untuk mengupgrade skill penunjang karirnya," tutur Bayu.
Ada banyak lembaga pelatihan dan sertifikasi yang bisa dipilih. Misalnya di TopKarir yang juga sudah menyediakan kanal khusus pelatihan dan sertifikasi dari berbagai bidang.
Jurus yang kelima yakni jangan segan untuk berkonsultasi dengan orang-orang yang memiliki keahlian sesuai dengan bidang yang digeluti. Ia menyarankan daripada curhat di media sosial dan belum tentu bisa mendapat solusi yang tepat, mungkin bisa mencari saran dari orang-orang yang memang pakar pada bidangnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Terpesona Talenta Generasi Muda, Addie MS Gaet Cicit WR Supratman Dalam Konser Simfoni
-
Tren Baru Asuransi: Program Loyalitas Jadi Daya Tarik, Tawarkan Medical Check-up Gratis
-
Rahasia Cari Tiket Pesawat Murah: Trik Jitu Menggunakan Google Flights
-
6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
-
10 Produk Makeup Musim Semi 2025 yang Akan Mengubah Riasan Anda
-
5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi: Pengalaman Budaya Internasional yang Mengubah Hidup
-
Situs dan Data yang Diretas Hacker Bjorka: Alamat Pejabat hingga KPU Jadi Korban
-
Hacker "Bjorka" Asal Mana? Diduga Sudah Ditangkap Polisi, Sempat Dikira Orang Polandia
-
Liburan Mewah Kini Milik Semua: Cruise Rp1 ke Mediterania? Ini Caranya!
-
Karya dan Ide Siswa SMA Indonesia yang Menginspirasi, Dari Sains Hingga Seni Kreatif