Suara.com - Apa Kebijakan Maskapai Dunia Saat Hadapi Pandemi Covid-19?
Selama masa pandemi Covid-19, sejumlah maskapai penerbangan mengeluarkan kebijakan baru yang bertujuan untuk melindungi penumpang dan awak pesawat dari infeksi virus corona jenis baru tersebut.
Itu juga dilakukan sekaligus untuk meningkatkan kepercayaan penumpang terhadap keselamatan perjalanan udara.
Salah satu maskapai di Amerika Serikat, JetBlue Airways bahkan telah mengumumkan, mereka akan meminta semua penumpang untuk memakai masker mulai 4 Mei 2020. Sementara seluruh awak maskapai sudah lebih dulu diharuskan memakai masker.
Sistem Keamanan Bandara di AS (TSA) mencatat angka penumpang pesawat masih tinggi selama pandemi. Data TSA, ada 128.875 penumpang pada Minggu (26/4), meski hanya sekitar 5 persen dari total jumlah penumpang di hari yang sama pada tahun 2019.
Kebijakan yang dilakukan JetBlue mengikuti pengumuman American Airlines yang mengumumkan pada Senin (27/4) bahwa pramugari akan diminta untuk mengenakan masker mulai 1 Mei. Mereka juga akan mulai membagikan tisu pembersih, hand sanitizer, dan masker ke penumpang mulai awal Mei.
Para maskapai penerbangan itu mencoba keluarkan kebijakan baru yang cenderung beradaptasi dengan pandemi.
Semua operator maskapai memiliki rencana untuk meningkatkan kebersihan dan sanitasi.
Selain JetBlue Airways dan American Airlines, berikut kebijakan yang dibuat maskapai dunia selama masa pandemi Covid-19, mengutip dari CNN:
1. United Airlines
Semua pramugari United Airlines diharuskan memakai masker. United Airlines merupakan maskapai AS pertama yang mengumumkan kebijakan tersebut. Maskapai juga memodifikasi layanan penerbangan dengan meminimalkan kontak fisik dan mengubah fasilitas makanan menjadi pra-paket dan minuman bersegel.
Baca Juga: Program Belajar dari Rumah di TVRI Diminta Jangkau Wilayah Indonesia
Menjaga jarak fisik telah diterapkan United Airlines hingga 31 Mei.
2. Delta Air Lines
Semua karyawan Delta Airlines diwajibkan mengenakan masker ketika tidak dapat melakukan jarak fisik sejauh dua meter, kata maskapai itu dalam memo kepada karyawannya pada Senin (27/4).
"Kami sangat mendorong pelanggan kami untuk memakai masker dan akan menyediakannya di loket tiket, gerbang dan pesawat terbang," tulis memo tersebut.
Delta juga menutup kursi tengah pesawat dan mengurangi jumlah penumpang di setiap penerbangan menjadi hanya 10 penumpang. Sekaligus mengubah layanan makanan dan minuman untuk mengurangi kontak fisik antara penumpang dan awak pesawat.
3. American Airlines
Selain membagikan masker kepada penumpang dan mengharuskan pramugari untuk memakainya mulai Mei, American Airlines telah mematikan beberapa komputer dan loket di konter tiket untuk mendorong imbauan jarak sosial.
Penjaga di pintu masuk pesawat juga selalu mengingatkan penumpang agar tidak berkerumun saat akan naik. Masapai itu juga mengurangi layanan makanan dan minuman hingga 30 April dan telah membatasi jumlah penumpang di setiap pesawat hingga 31 Mei.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis