Suara.com - Media sosial kini tengah ramai membicarakan seputar sosok selebgram Sabrina dan Adhiguna Sosiawan. Keduanya viral setelah dianggap mempromosikan nikah muda.
Bagaimana tidak, Adhiguna diketahui menikah dengan Sabrina kala istrinya tersebut masih duduk di bangku SMA dan berusia 16 tahun.
Lewat kanal Youtube yang dinamai Adhiguna dan Sabrina, keduanya membagikan kisah mereka yang sepintas terlihat manis dan romantis.
Selain menikah muda dengan suasana resepsi yang mewah dan mahal, keduanya juga diketahui melakukan bulan madu ke luar negeri.
Hal inilah yang membuat publik dan aktivis geram. Keduanya dianggap meromantisasi pernikahan anak. Ditambah, Adhiguna dan Sabrina menikah sebelum aturan batas umur pernikahan di Indonesia diperbarui.
Sabrina Salsabila dan Adhiguna Sosiawan sendiri menikah pada tanggal 26 Agustus 2019 silam.
Dalam video Youtube, dijelaskan jika keduanya terpaut usia 9 tahun. Adhiguna diketahui sudah berumur 25 tahun ketika menikah.
Keduanya juga mengaku saling kenal karena keluarga mereka bersahabat. Ibu keduanya merupakan sahabat lama, dan Sabrina menyebutkan jika ibunya menjadi MC di pernikahan mertuanya.
Namun, keduanya baru pertama kali mengobrol lewat chat hingga melakukan pendekatan hanya 34 hari sebelum menikah.
Baca Juga: Hadiah Stylist Jonas Brothers, Begini Kerennya Masker Kain Priyanka Chopra
Sementara, pernikahan keduanya dipersiapkan dalam waktu 36 hari saja dan berjalan dengan mewah.
Pasca menikah, Adhiguna dan Sabrina sendiri lantas melakukan bulan madu keliling Eropa seperti ke Swiss, Prancis, dan Italia.
Tidak hanya itu, Sabrina kini dikabarkan sudah mengandung anak pertama mereka. Kabar itu disampaikan pada tanggal 22 Maret 2020 silam.
Sementara lewat Youtube, keduanya kini membagikan lika-liku kisah mereka menikah muda. Adhiguna dan Sabrina menceritakan soal dilema, alasan, hingga pertimbangan nikah muda.
Hal inilah yang lantas dikecam warganet karena keduanya terlihat seperti mengglorifikasi dan meromantisasi pernikahan dini.
Tak hanya itu, ada pula orang-orang yang merasa baper dan hingga iri dengan kisah cinta keduanya yang dianggap couple goals.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Terpopuler: Link Gratis Buku Broken Strings Aurelie Moeremans hingga Tren Warna Baju Lebaran 2026
-
6 Merk Kaos Lokal Selevel Adidas-Uniqlo, Bahan Nyaman Rp 50 Ribuan Keren Buat Nongkrong
-
6 Shio Paling Beruntung pada 11 Januari 2026, Akhir Pekan Kebanjiran Rezeki
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis