Suara.com - Setelah bulan Ramadan berlalu dan kita usai merayakan Idulfitri, umat muslim kembali bersiap-siap menjalankan ibadah puasa Syawal selama 6 hari guna mendapat pahala lebih banyak.
Lalu, kapan sebaiknya puasa Syawal mulai dijalankan? Mengutip NU Online, Sabtu (23/5/2020), ada baiknya puasa Syawal dijalan pada tanggal 2 hingga 7 Syawal. Artinya, sehari setelah perayaan Idulfitri yang jatuh pada 1 Syawal, puasa Syawal sudah bisa dilakukan.
Meski begitu, puasa Syawal tidak harus dijalankan berurutan. Anda boleh menjalankannya tidak berurutan asalkan selama 6 hari dalam satu bulan Syawal.
Bahkan, jika memiliki utang atau kewajiban mengganti puasa yang batal saat Ramadan, puasa Syawal bisa dimanfaatkan untuk mengganti utang tersebut. Jadi, pahala puasa Syawal didapat, utang puasa juga tertutupi.
Hal ini juga tertulis dalam Ibrahim Al-Baijuri, Darul Fikr keterangan Syekh Ibrahim Al-Baijuri menyebutkan:
"Puasa Syawal tetap dianjurkan meskipun seseorang tidak berpuasa Ramadan. Seperti diingatkan sebagian ulama mutaakhirin, tetapi yang jelas seperti dikatakan sebagian ulama, seseorang mendapat keuntungan sunnah puasa Syawal dengan cara melakukan puasa qadha atau puasa nazar."
Saat seseorang yang berhasil menjalankan ibadah Syawal, maka pahalanya setara dengan puasa selama 1 tahun. Pandangan ini memiliki dasar dalil yang shahih.
"Barangsiapa yang telah melaksanakan puasa Ramadan, kemudian ia mengikutinya dengan berpuasa selama 6 hari pada bulan Syawal, maka dia mendapatkan pahala sebagaimana orang yang berpuasa selama 1 tahun," bunyi hadis tersebut.
Memang, waktu pelaksanaan puasa Syawal yang ideal adalah 6 hari berturut-turut, setelah 1 Syawal. Namun keuntungannya tetap bisa didapat bagi mereka yang berpuasa sunnah tanpa berurutan di bulan Syawal.
Baca Juga: Sakit Gigi Saat Puasa? Kumur Air Garam Hangat Bisa Membantu Loh!
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
Terkini
-
Diskon Tiket Pesawat Nataru 2025 Mulai Kapan? Cek Jadwal dan Besarannya
-
Toffin Indonesia x Makmur Jaya Gelar Festival, Lebih dari 40 Brand F&B dan 10 Brand Lifestyle Tampil
-
5 Rekomendasi Tumbler Tuku Selain Warna 'Biru Tantrum'
-
4 Paket Skincare Skin1004 Diskon 79 Persen di Sociolla, Kini Cuma Rp300 Ribuan!
-
7 Rekomendasi Maskara Lokal yang Bikin Bulu Mata Tebal dan Panjang, Mulai Rp30 Ribuan!
-
Kemenpar Genjot Gerakan Wisata Bersih, Destinasi RI Makin Ramah Lingkungan
-
Healing Akhir Tahun, Hotel ini Tawarkan Ragam Aktivitas dan Kuliner Menarik Jelang Nataru
-
Bukan Sekadar Gereja: Inilah 'Rumah Bunda' di Lereng Gunung Wilis yang Menawarkan Kedamaian Batin
-
5 Tas Charles & Keith Ini Diskon Tembus 46 Persen, Harganya Anjlok Jadi Rp500 Ribuan
-
Perjuangan Natasha Wilona Melawan Jerawat Sampai ke Korea