Suara.com - Tergolong perpaduan kuliner budaya Tionghoa dan Indonesia, faktanya sajian nasi tim menjadi salah satu makanan yang cukup digemari oleh berbagai kalangan.
Sajian nasi tim sendiri biasanya diolah dengan cara dikukus menggunakan sejumlah campuran bahan seperti daging ayam tanpa tulang, jamur dan juga telur ayam rebus.
Seluruh bahan nasi tim nantinya akan dibumbui dengan kecap asin dan juga bawang putih.
Bicara soal nasi tim, belum lama ini ada sebuah peristiwa yang cukup mengejutkan sekaligus membuat publik tertawa terbahak-bahak.
Pasalnya, salah seorang warganet mengirimkan foto hasil masakan nasi tim miliknya yang berakhir gagal.
"Mau masak nasi tim dikukus, malah mangkoknya lonyot," tulis akun Twitter @pevipev, dikutip Suara.com, Senin (8/6/2020).
Dari foto yang diunggah, terdapat 3 porsi nasi tim yang berserakan dalam mangkok. Sedihnya lagi, mangkok plastik tersebut sudah tak berbentuk akibat meleleh saat ikut dikukus.
Bentuk mangkok nasi tim yang sudah tidak karuan tadi sontak membuat warganet lain tertawa ketika melihatnya.
Tidak sedikit bahkan warganet lain yang ikut memberikan berbagai tanggapan lewat kolom komentar.
Baca Juga: Ingin Turunkan Tekanan Darah? Cobalah Konsumsi Makanan Sejuta Umat Ini
"HAHAHAHA NGAKAK KOK BISA SAMPAI LENTUR GITU SIH," sebut salah seorang warganet.
"Wakakak, mangkoknya senam aerobik," imbuh warganet lainnya.
"Aku nggak pernah sengakak ini ya ampun," timpal warganet lain tertawa melihat peristiwa itu.
Hingga artikel ini ditulis, cuitan sekaligus foto mangkok meleleh saat digunakan untuk mengukus nasi tim tersebut telah viral dan mendapatkan setidaknya 3 ribu likes dari warganet. Wah, adakah di antara kalian yang pernah mengalami kerjadian serupa saat membuat nasi tim?
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai
-
5 Sepatu Lari Terpopuler di Strava 2025: Desain Menarik, Ada Merek Lokal Murah
-
5 Rekomendasi Krim yang Efektif Samarkan Selulit, Kulit Auto Kencang dan Awet Muda
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
5 Pilihan Moisturizer Anti Aging Terbaik di Indomaret, Mulai Rp20 Ribuan