Suara.com - Sambut pariwisata new normal, Wisata Waduk Jatiluhur, Purwakarta akan membuka kawasan wisata Jatiluhur Valley and Resort. Pengoperasian secara terbatas pada wahana, hotel dan restoran, serta kawasan wisata kuliner yang memenuhi syarat direncanakan berlangsung 20 Juni 2020.
Untuk traveler yang ingin menghabiskan akhir pekan atau hari libur bersama keluarga tentu akan sangat menyenangkan melakukan wisata alam sambil berenang dan bermain air bersama buah hati.
Waduk Jatiluhur merupakan sebuah bendungan besar di Indonesia dengan luas mencapai sekitar 8.300 hektar dan memiliki panorama yang sangat indah.
Wahana permainan air yang bernama water world itu memiliki 4 tingkatan kolam renang, yaitu olimpic, dangkal, anak-anak, dan dewasa. Di sana juga terdapat banyak permainan yang menyenangkan seperti ember air, papan seluncur, bungee trampolin, dan lain sebagainya.
Memasuki masa adaptasi kebiasaan baru (New Normal), Jasa Tirta II kembali Pengoperasian kawasan wisata tersebut akan dipastikan setelah ada assesment dari Pemkab Purwakarta, Satgas Covid-19 Kabupaten Purwakarta, dan Dinas Kesehatan Kabupaten Purwakarta. Proses assessment dilaksanakan tanggal 15-19 Juni 2020.
Kawasan Jatiluhur Valley and Resort siap menerapkan stadarisasi protocol pencegahan COVID-19 menyambut scenario new normal baru di Jawa Barat khususnya Jatiluhur.
Uud Saefudin Noer selaku Dirut PJT II mengatakan bahwa Jatiluhur Valley & Resort siap menerima wisatawan. Semua protokol sudah diterapkan termasuk di area perkantoran Jatiluhur Valley and Resort. Dalam pengarahannya pada hari minggu 14 Juni 2020, disampaikan bahwa physical distancing harus sangat ketat diberlakukan.
Qodie Ibrahim selaku CEO Hotel Indonesia Group menjelaskan bahwa adalah standarisasi yang dilakukan bisa menjamin keselamatan tamu melalui SOP HIG sehingga rasa aman dan nyaman bisa timbul selama tinggal di Jatiluhur Valley and Resort.
Implementasi akan SOP yang Hotel Indonesia Group buat harus dijalankan secara disiplin untuk melindungi diri kita sendiri dan juga para tamu yang percaya kepada kita. “Seluruh protokol new normal yang diberlakukan harus di beritahukan ke semua tamu, klien-klien Jatiluhur Valley & Resort agar mereka tetap percaya bahwa kita siap untuk menyambut mereka kembali” jelas Qodie dalam siaran pers yang dikirimkan pada Suara.com.
Baca Juga: Objek Wisata Pohon Seribu Sumbar Kembali Ramai Dikunjungi Wisatawan
Qodie sendiri optimis bahwa bisnis pariwisata segera membaik dan para tamu mulai terbiasa dengan protokol-protokol yang diimplementasikan secara ketat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?
-
5 Sampo Jepang untuk Atasi Rambut Rontok dan Uban Usia 40 Tahun ke Atas