Suara.com - Indahnya kebersamaan saat berada di Kafe Sunyi Coffee House and Hope di Jakarta Selatan bikin kamu betah berlama-lama sambil belajar tentang perbedaan. Apa yang berbeda? tidak hanya menyuguhkan kopi dan makanan kekinian tapi tempat ini juga menyediakan fasilitas difabel hingga pegawainya kebanyakan difabel juga.
Kedai kopi yang terletak Jalan RS Fatmawati ini juga menyediakan tempat yang terakses bagi pengunjung penyandang disabilitas.
Untuk teman seperti untuk akses yang menggunakan kursi roda, hingga guiding block dan huruf braille untuk teman-teman tuna netra, hingga kursi dan meja yang mudah dipindahkan untuk pengguna kursi roda lebih leluasa pindah.
interior kafe dan banyak fasilitas lain yang memang di desain khusus untuk pelanggan penyandang disabilitas. Seperti ruang utama kafe yang dibuat agak luas agar mereka bisa bergerak dengan leluasa.
Ada juga meja bundar di dalam kafe untuk membantu bagi pelanggan tuna rungu berkomunikasi. Jadi dengan duduk berkeliling mereka dengan mudah melihat bahasa isyarat dari masing masing temanya.
Dibagikan oleh akun twitter @rezaresya, dalam video disebutkan hampir semua pegawainya teman-teman difabel, sehingga fasilitas untuk difabel disediakan di sana. Maka tak heran banyak pengunjung yang menyapa dan memanggil pegawai dengan bahasa isyarat.
"Cara pesannya tinggal ke kasih dan tunjuk menu, semua pegawainya ramah dan tidak sungkan mengajarkan bahasa isyarat untuk menyapa dan lain-lain," ungkapnya dalam video.
Nah, bukan hanya fasilitas, tak lengkap jika hanya membahas keunggulan sebuah kafe tanpa membahas soal menu andalan. Hidangan yang paling banyak dipesan adalah Kopi Sunyi. Kopi ini merupakan kopi yang menjadi ciri khas Sunyi Coffee House. Selain Kopi Sunyi, kedai ini juga punya kopi yang khas, karena terdiri dari campuran kopi, soda, dan lemon bernama Lemonzist.
Baca Juga: Saat Kafe di Turki Gunakan Manekin untuk Terapkan Social Distancing
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok