Suara.com - Berbagai macam komentar menarik dapat ditemukan di kolom ulasan pembeli di toko online. Bahkan, tidak jarang penjual dibuat bingung dengan ulasan pembeli yang kelewat nyentrik.
Salah satu contohnya adalah pembeli satu ini. Ulasannya mengenai kerudung di sebuah toko online sukses menarik perhatian.
Tangkap layar ulasan pembeli itu dibagikan oleh akun @txtdarionlshop pada Minggu (19/7/2020) dan menjadi viral. Bukan cuma memberikan ulasan lengkap, foto si pembeli juga menarik perhatian.
"Sumpah kerudungnya murah dan bahannya bagus, ini bukan review abal-abal, pengiriman cepat lagi, packaging bagus, beneran deh kalian harus beli di sini recommended banget," tulisnya.
"Mana aku cakep kan, pakai kerudung beli di sini makin cakeplah diriku ini, saking cakepnya sampe xilaw man, hm siapa tuh man? Oh aku," tambahnya.
Bukan cuma kata-katanya yang percaya diri, foto si pembeli yang tengah memakai kerudung juga menarik perhatian.
Bagaimana tidak? Pembeli itu tampak menggunakan filter yang membuat seluruh wajahnya tampak glowing hingga tidak terlihat.
Melihat foto yang dibagikan, warganet pun sukses dibuat tertawa. Bukan cuma menyebutnya glowing, ada pula yang menyamakan foto itu dengan sensor film religi.
"Kenapa mukanya disensor begini jadi kayak cerita jaman jahiliyah di buku agama," komentar salah satu akun.
Baca Juga: Curhat Ditinggal Nikah Pacar, Warganet Ini Baru Tahu Kakaknya yang Tikung
"Wajahnya saking terangnya jadi sensor wajah Nabi dalam serial religi Islam," imbuh warganet yang setuju.
"Glowing level dewa...."
"Berguna nih kalau mati lampu, tinggal hijab langsung beres," bunyi komentar lainnya.
"Skincarenya air wudhu premium, sekali bilas langsung bersinar."
"Kalimat dia menunjukkan definisi love myself kali ya," tambah komentar lain yang memuji rasa percaya diri si pembeli.
Sejak dibagikan, cuitan itu sudah mendapatkan 2,7 ribu likes dan ratusan komentar dari warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
Semesta Lagi Romantis, Ini 6 Shio dengan Asmara Paling Bersinar pada 21 November 2025
-
Terpopuler: Breaking News Pelatih Timnas Indonesia hingga Jokowi Melemah
-
Menu Sarapan Rendah Gula yang Cocok untuk Program Diet Harianmu: Praktis, Kenyang Lebih Lama
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan