Suara.com - Kabar pertunangan Brooklyn Beckham dan Nicola Peltz disambut bahagia oleh publik. Meski begitu, mantan pacar Brooklyn Beckham rupanya tidak berpikiran serupa.
Hal tersebut diungkapkan oleh Lexy Panterra, mantan pacar Brooklyn Beckham yang berprofesi sebagai penari hip-hop. Lexy Panterra pernah berkencan dengan Brooklyn selama setahun lamanya.
Melansir The Sun, Lexy Panterra mengaku dirinya ragu dengan rencana Brooklyn Beckham untuk menikah.
Lexy bahkan menyebutkan bahwa dirinya putus karena Brooklyn tidak menganggap serius hubungan mereka. Lexy juga mengatakan jika Brooklyn "selalu punya perempuan baru tiap bulan".
Sebagai tambahan, Lexy Panterra dan Brooklyn Beckham dulu menjalani hubungan jarak jauh. Mereka juga memiliki perbedaan umur 7 tahun.
Brooklyn Beckham dan Lexy Panterra pertama bertemu di festival Coachella pada 2017 silam. Saat itu, Brooklyn mengajak Lexy berfoto.
Keduanya pun berkenalan, dan Lexy mengaku suka melihat semangat Brooklyn di bidang fotografi. Namun, keduanya putus di awal 2019.
"Brooklyn memang terlihat masih muda dan caranya berpakaian tidak membantu," ungkap Lexy.
"Menurutku dia butuh belajar dalam hal pertemanan. Dia punya banyak teman yang terus datang dan pergi. Akan lebih baik jika dia punya teman yang benar-benar di sisinya."
Baca Juga: Tanda Pura-Pura Bahagia, Waspadai 5 Kebiasaan Pasangan di Media Sosial
"Kami tidak lagi bersama karena dia masih belum dewasa dan dia bukan seorang teman yang baik," imbuh Lexy Panterra soal alasan mereka putus.
Meski begitu, Lexy sama sekali tidak mau membeberkan alasan sebenarnya mereka putus. Lexy hanya menyebut jika Brooklyn tidak dewasa.
"Aku tidak mau mengatakan alasan pasti kita putus. Aku tidak mau menjelekkannya. Hubungan jarak jauh jelas berperan."
"Itu bukan hubungan yang bisa dianggap serius. Perbedaan umur adalah hal serius. Kau bisa langsung tahu jika dia belum dewasa."
Lexy juga menyebutkan jika sikap Brooklyn yang belum dewasa kadang membuatnya lelah. Itulah sebabnya Lexy terkejut saat mendengar Brooklyn sudah bertunangan.
"Itu bukan sesuatu yang diharapkan, dan jujur saja, Brooklyn belum siap. Dia masih muda dan belum dewasa," tambah Lexy Panterra.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal
-
5 Rekomendasi Krim untuk Mengurangi Kerutan, Harga Terjangkau Mulai Rp15 Ribuan
-
Menuju 2026, Clara Hsu Soroti 4 Sinyal Penting yang Tak Boleh Diabaikan Para Pemimpin
-
26 Ucapan Selamat Tahun Baru 2026 untuk Customer, Menjaga Loyalitas dan Relasi Bisnis
-
5 Serum Retinol Lokal untuk Ibu Rumah Tangga, Efektif Atasi Tanda Penuaan
-
5 Sepatu Skechers yang Diskon 50% di Sports Station, Tahun Baru Gaya Baru
-
4 Pilihan Cushion dengan Hasil Akhir Glowing, Samarkan Ketidaksempurnaan Kulit