Suara.com - Selasa (4/8/2020) pekan lalu, publik dikejutkan dengan berita ledakan dahsyat yang terjadi di Beirut, Lebanon. Akibatnya, sejumlah bangunan luluh lantak dan mengalami kerusakan, tak terkecuali Istana Sursock.
Istana Sursock yang berusia 160 tahun ini mengalami kerusakan cukup parah pasca ledakaan di Beirut.
Menjadi saksi sejarah, Istana Sursock yang didirikan oleh Kekaisaran Ottoman ini sempat bertahan hingga Perang Dunia II.
Butuh 20 tahun pemulihan Istana Sursock usai terjadi perang saudara pada tahun 1975-1990 lalu. Namun, kini Istana Sursock kembali rusak akibat ledakan beberapa waktu lalu.
"Dalam sekejap, semuanya (Istana Sursock) kembali hancur," tutur Roderick Sursock, sang pemilik Istana Sursock dikutip Suara.com dari laman New York Times, Selasa (11/8/2020).
Roderick Sursock tampak melangkah hati-hati di reruntuhan dan berjalan melalui ruangan berselimut debu. Hampir seluruh potret dari leluhurnya pecah akibat ledakan dahyat di Beirut hari Selasa lalu.
Dibangun pada tahun 1860, Istana Sursock ini berdiri di atas bukit yang menghadap langsung ke arah pelabuhan.
Pesona indahnya selalu membuat siapa saja yang melihatnya ingin tinggal di dalam Istana Sursock nan elok tersebut.
Istana Sursock sendiri diketahui menjadi rumah bagi karya seni era Ottoman seperti marker, lukisan dari Italia dan masih banyak lagi lainnya, seluruhnya tentu saja dikumpulkan secara bertahap oleh keluarga Sursock.
Baca Juga: Pasca Ledakan dan Demo di Beirut, 2 Menteri Lebanon Mengundurkan Diri
Karena begitu megah dan mempesona, Istana Sursock yang terdiri dari 3 lantai ini telah lama menjadi landmark di Kota Beirut, Lebanon.
Memiliki area yang cukup luas, sebelum ledakan terjadi Istana Sursock kerap digunakan untuk acara resepsi, pesta dan upacara pernikahan selama beberapa tahun.
Terdaftar sebagai situs warisan budaya, tak heran jika sebelum tragedi terjadi, banyak wisatawan yang datang ke Istana Sursock saat menikmati liburan di Beirut.
Perasaan sedih begitu dirasakan oleh keluarga. Sebab, Istana Sursock ini membutuhkan pemulihan dalam waktu cukup lama dan juga teknik yang sulit.
Keluarga Sursock mengatakan bahwa mereka akan tetap melanjutkan kehidupan di Lebanon, yakni di rumah keduanya. Namun dirinya begitu mengharapkan sebuah perubahan.
"Saya berharap akan adanya revolusi, karena ada sesuatu yang perlu dihancurkan, kita tak bisa tetap seperti ini dan harus terus maju," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Contoh Susunan Acara Isra Miraj 2026 yang Praktis dan Menarik unuk Berbagai Tempat
-
Contoh Surat Undangan Isra Miraj 1447 H, Lengkap untuk Sekolah Masjid dan Warga
-
5 Cushion dengan Coverage Tinggi untuk Samarkan Flek Hitam Usia 45 Tahun
-
Siapa Kelly, Milo, Tom dan Zane di Broken Strings Aurelie Moeremans, Ada yang Kena Karma?
-
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
-
Rekam Jejak Kak Seto yang Ikut Terseret Isu Child Grooming Aurelie Moeremans
-
Kalahkan 24 Negara! Ini Deretan Inovasi Pelajar Indonesia yang Borong Medali Emas di Ajang Bergengsi
-
Apa Sunscreen Wardah untuk Flek Hitam? Ini 4 Pilihan Terbaik untuk Lindungi Wajah
-
Bingung Mulai Pidato Isra Miraj 2026? Cek 3 Contoh Teks Singkat untuk Acara RT atau Sekolah
-
Apa Krim Penghilang Flek Hitam di Apotek? Ini 5 Rekomendasi buat Kamu