Suara.com - Lokasi syuting drama Korea atau drakor seringkali menjadi semakin populer setelah drama tersebut tamat. Banyak penggemar ingin kembali mengingat adegan favorit mereka langsung dari tempat di mana drama tersebut diambil.
Termasuk bagi penggemar drama It's Okay to Not Be Okay (IOTNBO) yang dibintangi Seo Ye Ji dan Kim Soo Hyun. Dilansir Metro Style, ada beberapa tempat wajib yang harus kamu sambangi, saat mengunjungi Korea Selatan, jika kamu adalah penggemar drama tersebut.
Penasaran apa saja? Berikut bocoran lokasi syuting drama IOTNBO yang bisa kamu catat dan masukkan ke dalam itinerary-mu. Bersiaplah bernostalgia dan jangan lupa abadikan momen berharga ini dengan kameramu ya!
1. Jembatan Hangang
Dalam IOTNBO, kamu tentu ingat saat pemeran utama Moon Gang Tae yang diperankan oleh Kim Soo Hyun melewati jembatan ini bersama sahabatnya Jo Jae Su. Mereka menaiki motor dan mogok di tengah perjalanan.
Kamu bisa menikmati pemandangan spektakuler Sungai Han dari jembatan ini. Naiki bus, berkendara di sepanjang jembatan, atau berjalan kaki bisa jadi pilihan. Ketahuilah, ini meruoakan lokasi syuting untuk beberapa drama terkenal juga!
2. Gunung Wonju Sogeumsan
Ingat tujuan wisata pertama Moon Gang Tae dengan wanita kesayangannya Ko Mun Yeong yang diperankan oleh Seo Ye Ji? Ya, ini adalah jembatan gantung yang berada di Gunung Wonju Sogeumsan.
Ini merupakan jembatan penyeberangan terpanjang dan terbesar di Korea Selatan, yang menawarkan pemandangan lereng gunung yang spektakuler. Ada pendakian singkat sebelum kamu melihat jembatan, dan biaya masuk sudah termasuk kupon yang dapat bisa gunakan untuk membeli makanan dan minuman.
Baca Juga: Pakai Celemek Pink, Potret Yoona SNSD Mengecat Pintu Bikin Gemas
Untuk ke sana, kamu bisa naik mobil dan berkendara dua jam ke arah selatan dari Seoul untuk tiba di provinsi Gangwon.
3. Jembatan Seopdali Juncheon
Nikmati perjalanan indah melalui jalan raya Gangwon. Kamu akan sampai di tempat di mana Moon Gang Tae dan Ko Mun Yeong memulai kisah cinta masa kecil mereka.
Jembatan Juncheon Seopdali menjadi destinasi unik bagi wisatawan untuk jalan-jalan santai atau sesi foto romantis. Tempat ini buka dari awal musim dingin hingga musim panas.
4. Forest of Wisdom
Habiskan sore hari di kota Seoul dengan melihat-lihat buku di Forest of Wisdom. Kamu tentu ingat momen peluncuran buku Ko Mun Yeong di lokasi ini. Terkenal dengan rak setinggi langit-langitnya, kamu juga bisa menemukam tempat yang sangat Instagrammable untuk memuaskan dirimu yang suka berfoto!
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow