Suara.com - Perawatan wajah, kulit dan rambut masih menjadi suatu hal yang tabu di kalangan banyak laki-laki. Kentalnya stigma bahwa kepedulian akan diri pada pria yang dianggap tidak maskulin menjadi salah satu alasan kurangnya kesadaran pria untuk merawat diri atau kesehatan mereka.
Meski didukung dengan data bahwa 60 persen perempuan menganggap pria yang memiliki masalah rambut menjadi tidak menarik, namun banyak pria yang masih merasa malu, malas, atau merasa rangkaian produk kesehatan dan penampilan terasa mahal.
Padahal, menurut data yang dirangkum oleh Norm Research, 60 persen pria mengalami kebotakan sebelum usia 65 tahun, sementara itu sepertiga laki-laki di dunia juga disebut pasti pernah mengalami ejakulasi dini.
Meski demikian, semua data tersebut masih membuat sejumlah pria merasa malas untuk melakukan serangkaian perawatan kesehatan dan penampilan. Oleh sebab itu, Elio sebuah platform digital pertama di Indonesia untuk kesehatan pria, resmi memperkenalkan citra barunya sebagai Norm mulai tanggal 9 September 2020.
“Dalam kesempatan rebranding ini, kami memilih nama Norm dengan harapan bahwa produk kami dapat menjadi sebuah norma atau gerakan baru bagi para pria untuk memiliki kualitas hidup yang lebih baik," ujar Co-CEO Norm, Waldo Hartanto
Waldo menjelaskan, bahwa pihaknya juga ingin mengomunikasikan pola pikir yang lebih positif tentang perawatan kesehatan dan diri pria. Untuk mengurangi stigma terhadap laki-laki yang takut dianggap tidak maskulin saat melakukan perawatan, Waldo juga menyebut bahwa kini pihaknya telah menggunakan teknologi telehealth.
"Jadi kami menyediakan konsultasi dokter online sehingga privasi pengguna aman dan terjamin," kata Waldo.
Di samping itu, ia juga mengatakan bahwa pihaknya sepat melakukan satu inisiatif online #NewNORMchallenge. Melalui kompetisi ini, Waldo mengajak pria melakukan kebiasaan sehat dan menjaga penampilan sebagai norma baru dalam masa new normal ini.
"Kami berharap untuk seterusnya pria dapat menghidupi kebiasaan tersebut bersama Norm. Terakhir, sama seperti perubahan yang kami lakukan agar menjadi lebih baik lagi, Norm percaya bahwa semua pria berhak untuk menjaga diri demi kesehatan dan penampilan mereka," kata dia.
Baca Juga: Mendapatkan Wajah Putih, Glowing dan Tahan Lebih Lama
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering
-
Berapa Kg Beras untuk Bayar Fidyah Puasa 30 Hari? Ini Bacaan Niat dan Panduan Lengkapnya
-
Usia 40 Pakai Sunscreen SPF Berapa? 7 Rekomendasi Untuk Cegah Penuaan Dini
-
5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
-
Cara Menghapus 'Open to Work', Fitur LinkedIn yang Dipakai Prilly Latuconsina
-
9 Promo Paket Viva Cosmetics dari Skincare hingga Bedak, Mulai Rp30 Ribuan
-
7 Rekomendasi Sunscreen untuk Pengendara Motor Sesuai Jenis Kulit
-
Bacaan Doa 'Allahumma Bariklana Fi Rajaba' Lengkap dengan Artinya
-
Kekayaan Kapolri Listyo Sigit Prabowo yang Pilih Jadi Petani Ketimbang Menteri Kepolisian
-
4 Pilihan Lipstik Lokal Anti-Geser untuk Pemakaian Sehari-hari