Suara.com - Labuan Bajo identik dengan pulau komodo yang ketenarannya sudah mendunia. Tapi meski jadi wisata favorit kebanyakan orang, justru warga lokal Labuan Bajo sendiri jarang datang ke sana.
Bukan berarti tak suka berlibur. Warga lokal ternyata punya cara sendiri untuk menikmati eksotisme daerahnya.
Adalah Bukit Cinta dan Bukit Teletubbies yang menjadi wisata andalan warga lokal Labuan Bajo. Kedua wisata itu bisa Anda sambangi jika tak punya cukup waktu dan biaya saat berkunjung ke Labuan Bajo.
Bukit Cinta masih berada di Kabupaten Manggarai Barat, jaraknya sekitar 6 km dari Bandar Udara Komodo.
Cukup 15 menit untuk tiba di sana dengan naik motor dari bandara. Tak ada tiket masuk yang harus dibayar, sebab Bukit Cinta masih menjadi tempat wisata lepas yang tidak ada pengelolanya. Demikian juga dengan Bukit Teletubbies.
Namanya juga bukit, Anda tentu harus sedikit mendaki untuk bisa berdiri di atasnya dan menyaksikan pemandangan Labuan Bajo. Jangan khawatir, pendakiannya cukup dilakukan sekitar 5-10 menit dengan jalur berpasir dan batu yang terus menanjak.
Setibanya di atas, Anda bisa melihat hamparan laut hijau dengan kapal-kapal wisata yang sedang bersandar dan pulau-pulau yang terlihat dari kejauhan. Di puncak bukit tanahnya sedikit datar. Bahkan ada sisa api unggun yang kemungkinan bekas dipakai warga lokal untuk bakar-bakar ikan atau jagung.
Tetapi kondisinya memang agak gersang. Siap-siap untuk mendapat paparan sinar matahari cukup panas jika datang ke Bukit Cinta saat siang hari.
Menjelang petang, sebaiknya segera berbegas ke Bukit Teletubbies. Sebab jaraknya lebih jauh dari Bandara, butuh waktu sekitar 40 menit jika berangkat dengan motor.
Baca Juga: Dampak Pandemi Covid-19, Perahu Wisata di Labuan Bajo Tenggelam
Berbeda dengan Bukit Cinta, di Bukit Teletubbies Anda akan dimanjakan dengan hamparan tanah yang menjulang sejauh mata memandang.
Kebanyakan warga lokal sengaja datang ke sana untuk menyaksikan matahari tenggelam.
Bukit Teletubbies lebih tinggi. Jalurnya juga didominasi dengan rumput dan tidak seterjal Bukit Cinta. Untuk mendapat pemandangan matahari tenggelam yang lebih indah, kebanyakan warga menanjak hingga bukit tertinggi untuk berfoto-foto.
Seperti yang dilakukan Mecin, perempuan asli Labuan Bajo itu cukuo sering datang ke sana.
"Saya sudah tiga kali datang ke sini memang sengaja untuk mencari matahari tenggelam," kata Mecin ditemui suara.com di Bukit Teletubbies, Labuan Bajo, NTT, Sabtu (12/9/2020).
Meski menjadi warga asli Labuan Bajo, Mecin mengaku belum pernah pergi ke Pulau Komodo. Sebab menurutnya, tak cukup satu hari untuk berlibur ke Pulau Komodo.
Berita Terkait
-
Labuan Bajo Naik Kelas: Mawatu Hadir Sebagai Ikon Gaya Hidup Internasional di Timur Indonesia
-
HAPUA Council Meeting ke-41 di Labuan Bajo Jadi Tonggak Penguatan Kolaborasi Energi Bersih ASEAN
-
Mawatu, Pusat Gaya Hidup dan Pariwisata Terpadu Baru di Labuan Bajo
-
Energi Surya Baru, Harapan Hijau di Sudamala Resort Seraya
-
Mawatu Bakal Jadi Pusat Kota Baru di Labuan Bajo: Brand Ternama Siap-Siap Masuk
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
-
IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Saham INET dan BUVA Kembali Naik?
Terkini
-
5 Sepatu Lari Lokal untuk Jogging Santai. Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
Diadaptasi Jadi Film, Begini Kisah Asli Waluh Kukus yang Bikin Netizen Emosi dan Nangis Berjamaah
-
Arcstrike: Rahasia di Balik Koleksi Streetwear Lokal yang Tenang Namun Penuh Kekuatan dari BLEE
-
7 Skin Tint Terbaik Pengganti Foundation untuk Makeup Flawless
-
5 Rekomendasi Lapangan Padel di Jogja: Harga, Fasilitas dan Lokasi
-
BPJS Kesehatan Bisa Digunakan Berapa Kali dalam Sebulan? Simak Penjelasannya
-
Ramalannya 100 Persen Benar, Ingat Lagi Unggahan Fufufafa soal Soeharto Diangkat Jadi Pahlawan
-
7 Rekomendasi Air Fryer Low Watt Terbaik untuk Masak Makanan Sehat
-
Promo 11.11 Superindo: Hujan Diskon 50% dan Strategi Belanja Biar Kantong Aman!
-
6 Potret Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo Main Padel, Video Ditonton 10 Ribu Kali