Suara.com - Ada banyak hal yang dapat menjadi indikator pasangan selingkuh. Meski begitu, pria ini malah mendapati istrinya selingkuh dari kata-kata sang anak.
Cerita seorang pria yang namanya disamarkan menjadi Peter ini dibagikan lewat laman Reddit. Melansir Kidspot, Peter awalnya sedang mendengarkan putrinya bercerita.
Sang putri awalnya bercerita soal harinya di sekolah. Namun, tiba-tiba dia menyebutkan bahwa ibunya tidak ada di rumah saat dia pulang.
Anak perempuan Peter juga menambahkan bahwa sang ibu ternyata sedang berada di rumah tetangga. Menurut sang anak, tetangga mereka sendiri yang menjelaskan bahwa si ibu akan segera keluar.
Kaget mendengar hal tersebut, Peter pun memutuskan bertanya langsung ke istrinya. Meski sang istri membantah, Peter tahu jika dia dibohongi.
"Aku mengonfrontasi istriku hari berikutnya dan seperti orang lain yang berselingkuh, dia mencoba berbohong sebelum akhirnya mengaku."
"Dia bersumpah jika mereka hanya berciuman lalu berhenti karena dia merasa itu salah," cerita Peter.
Peter dan istrinya sendiri sudah menjalin hubungan selama 25 tahun. Mereka berpacaran sejak SMA dan menikah 14 tahun lalu.
Hal ini membuat Peter paham tanda-tanda istrinya sedang berbohong. Peter juga yakin jika sang istri tidak cuma berciuman dengan tetangga.
Baca Juga: Pulang Larut Malam dan Dicap Nakal, Perempuan Ini Bungkam Omongan Tetangga
Kecurigaan Peter terbukti ketika istrinya mengaku bahwa dia sudah sering berkirim pesan dengan tetangga. Mereka bahkan saling bertukar foto telanjang.
Namun, sang istri tetap ngotot bahwa dirinya hanya mencium si tetangga dan tidak lebih dari itu.
"Aku tidak percaya bahwa dua orang dewasa bisa berhenti begitu saja, mengingat mereka punya kesempatan untuk melakukan apa yang sudah mereka bicarakan selama 3 minggu (lewat pesan singkat)."
Ketidakpercayaan ini membuat Peter bimbang. Meski tahu istrinya berselingkuh, Peter masih ingin anaknya punya orangtua lengkap. Artinya, dia menghindari perceraian.
Di sisi lain, pasangan ini sudah pergi konseling pernikahan. Namun, Peter masih susah memaafkan karena dirinya juga menyimpan rahasia perselingkuhan tersebut dari istri tetangga.
"Dia (istriku) tidak mau jika istri tetangga kami tahu karena hal itu akan menyakitinya dan mereka dulu teman. Aku merasa seperti pria jahat karena menyimpan rahasia."
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Semesta Lagi Romantis, Ini 6 Shio dengan Asmara Paling Bersinar pada 21 November 2025
-
Terpopuler: Breaking News Pelatih Timnas Indonesia hingga Jokowi Melemah
-
Menu Sarapan Rendah Gula yang Cocok untuk Program Diet Harianmu: Praktis, Kenyang Lebih Lama
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan