Suara.com - Sejak 1 September 2020, Pemerintah Suriname resmi memberlakukan bebas visa untuk Warga Negara Indonesia (WNI). Melansir dari situs resmi Kementrian Luar Negeri, Selasa (6/10/2020) bebas visa diberlakukan untuk pemegang paspor diplomatik, dinas, dan biasa dengan masa belaku minimal 6 bulan.
WNI dapat masuk, keluar, transit atau tinggal tanpa visa di Suriname maksimal selama 30 hari. Hal yang sama pun berlaku bagi warga Suriname yang berkunjung ke Indonesia.
Persetujuan bebas visa ini ditandatangani saat kunjungan Indonesia ke Suriname oleh Menteri Luar Negeri Republik Indonesia (Menlu RI) Retno L.P. Marsudi dan Menlu Suriname. Kunjungan Menlu RI pada 20 Mei 2019 ini adalah kunjungan pertama sejak 26 tahun terakhir.
Bebas visa ini diharapkan dapat meningkatkan hubungan individu antara kedua negara. Selain itu juga untuk meningkatkan kerja sama di bidang ekonomi.
Suriname adalah negara di Amerika Selatan yang merupakan bekas jajahan Belanda. Banyak warga Suriname yang merupakan keturunan Jawa. Hal ini berlatar dari nenek moyang mereka yang dahulu diboyong penjajah dari indonesia ke negara ini.
Masyarakat keturunan Jawa menduduki etnis terbesar ketiga di Suriname. Jumlah keturunan Jawa mencapai 76 ribu orang dari total 560 ribu jiwa di Suriname.
Untuk sampai ke Suriname, wisatawan dapat menempuh jalur penerbangan yang transit di Amsterdam, Belanda. Tak tanggung-tanggung, wisatawan biasanya butuh waktu 24 jam untuk sampai di Suriname. Wow, cukup lama ya?
Hal ini lantaran penerbangan menuju Amsterdam saja butuh waktu sekitar 15 jam. Dari Amsterdam menuju Zanderij, Suriname butuh waktu kurang lebih 9 jam. Waktu tempuh ini belum termasuk transit yang bisa memakan waktu 1 sampai 2 jam, atau bahkan lebih.
Untuk harga tiket pesawat menuju Suriname terbilang cukup mahal. Satu tiket pesawat ekonomi dari Bandara Internasional Soekarno Hatta, Cengkareng sampai tiba di Bandara Internasional Johan A Pengel, Zanderij bisa mencapai Rp 28 juta per orang.
Baca Juga: Pemerintah Suriname Minta Indonesia Ajarkan Pencak Silat
Wah, jadi bagaimana travelers, tertarik untuk menjadikan Suriname sebagai bucket list liburan kalian selanjutnya?
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Sekadar Cake, Clairmont Kini Jual Cookies Lembut hingga Jamu di Showroom Terbaru Bintaro
-
Ini 6 Shio Paling Hoki pada 15 Januari 2026, Cek Keberuntunganmu Besok!
-
Memoar Broken Strings Karya Aurelie Moeremans Viral, Apa Bedanya dengan Biografi?
-
Bekas Cat Rambut Sulit Hilang? 3 Trik Ampuh Basmi Noda Hitam di Tangan
-
10 Ucapan Isra Miraj 2026 dalam Bahasa Arab, Lengkap dengan Artinya
-
7 Sepatu Gym Wanita Lokal, Harga Murah di Bawah Rp500 Ribu, Kualitas Juara
-
Bisa Bikin Rezeki Seret? Jangan Simpan 3 Barang Ini di Dapur Menurut Feng Shui
-
45 Kartu Ucapan Isra Miraj 2026 Untuk Bos, Sopan, Profesional dan Berkesan
-
9 Susu untuk Tulang Kuat Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Tetap Aktif dan Sehat
-
5 Rekomendasi Peeling Gel untuk Memudarkan Flek Hitam di Usia 40-an, Wajah Glowing Bebas Noda