Suara.com - Banyak orang Indonesia mendambakan wajah bersinar atau glowing. Itu juga yang membuat skincare pabrikan Korea Selatan ramai digandrungi masyarakat.
Nyatanya, untuk mendapatkan wajah bersinar tak melulu memerlukan biaya mahal. Salah satu hal yang bisa dilakukan adalah menghindari bermain ponsel sesaat setelah bangun tidur.
Dikatakan, kebiasaan tersebut dianggap tidak baik untuk kulit. Tidak hanya membuat mata stres, membuka ponsel secara tiba-tiba sesaat setelah bangun tidur dapat membuat otot wajah bekerja lebih keras yang berakibat penuaan dini pada kulit.
Selain tidak bermain ponsel, berikut Suara.com rangkum dari Boldsky, Kamis (22/10/2020) rutinitas pagi yang perlu Anda lakukan untuk mendapatkan kulit sehat bercahaya
Minum Segelas Air Putih
Segelas air putih saat perut kosong sangat bermanfaat bagi kulit. Begitu bangun, minumlah segelas air. Air putih bisa membantu mengeluarkan racun dari sistem tubuh dan menambahkan cahaya alami ke kulit. Sangat disarankan minum tiga sampai empat liter setiap hari untuk mendapatkan kulit mulus dan bercahaya.
Berolahraga
Berolahraga hingga mengeluarkan keringat bisa membuat kulit bersinar. Lakukan empat sampai lima kali seminggu secara rutin minimal 30 menit. Dengan berolahraga, Anda dapat meningkatkan sirkulasi darah di tubuh dan meningkatkan detak jantung. Ini meningkatkan produksi kolagen di kulit dan membuat Anda bersinar.
Lakukan CTM (cleansing, toning, moisturising)
Rutinitas cleansing, toning, moisturising atau pembersihan, pengencangan dan melembapkan adalah rahasia dari kulit yang sehat bercahaya. Ketiga langkah ini tidak membutuhkan waktu beberapa menit tetapi membuat perbedaan besar pada kulit.
Ketiga kebiasaan ini adalah cara terbaik untuk memulai rutinitas merawat kulit sempurna bahkan untuk orang yang malas. Dan saat Anda mulai menguasai rutinitas ini, Anda dapat menambahkan langkah dan kebiasaan lain di dalamnya.
Baca Juga: 2 Hal yang Seharusnya Anda Hindari Agar Tak Terlihat Cepat Tua
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
Kapan Pengumuman Seleksi PPG Calon Guru 2025? Cek Jadwal dan Link Resminya
-
Hasil TKA SMA 2025 Kapan Keluar? Ini Jadwal dan 5 Hal Produktif Sebelum Pengumuman
-
Pesta Diskon 11.11: Saatnya Borong Skincare, Kosmetik, dan Produk Kesehatan Favorit!
-
Asal-usul Hari Jomblo Sedunia yang Diperingati pada 11 November, Ternyata Berawal dari China
-
5 Face Wash Terbaik Mengandung Niacinamide untuk Mencerahkan Wajah
-
12 Resep Orek Tempe Pedas Manis yang Enak dan Gampang Dibuat
-
Apakah Non-Muslim Boleh Mengunjungi Jeddah? Betrand Peto Ngaku Ingin Diajak Jika Ruben Onsu Umrah
-
Aneh Tapi Nyata: Memeluk Pohon Ternyata Bisa Bikin Kita Lebih Sehat dan Bahagia
-
5 Pilihan Micellar Water Garnier Mulai Rp20 Ribuan, Bersihkan Makeup dan Polusi Sekaligus
-
Hari Ayah Nasional dan Internasional Diperingati di Tanggal Berbeda, Kenali Sejarahnya