Suara.com - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) melakukan sejumlah promosi demi meningkatkan kunjungan wisatawan asing ke Indonesia
Salah satunya dilakukan oleh KBRI Windhoek, Namibia, yang mempromosikan kegiatan pariwisata dan studi yang dapat dilakukan di Indonesia untuk masyarakat negara Afrika bagian selatan tersebut.
Melalui pameran pariwisata Namibia Tourism Expo (NTE) 2020 pada 4-7 November, KBRI Windhoek mengajak masyarakat Namibia melancong di Indonesia tanpa rasa khawatir, meskipun saat ini seluruh dunia masih berada dalam situasi pandemi Covid-19.
"KBRI menonjolkan Indonesia sebagai destinasi wisata terpercaya dan aman karena memperhatikan kebersihan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan," tulis KBRI Windhoek dalam keterangan tertulis yang diterima ANTARA di Jakarta, Kamis (5/11/2020).
Hal itu sejalan dengan inisiatif sektor pariwisata dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, yakni InDOnesia CARE--yang ditujukan untuk menjalankan kegiatan pariwisata di era normal baru sesuai dengan protokol pencegahan Covid-19.
Dalam pameran terbesar di Namibia yang pelaksanaannya dimundurkan karena status darurat pandemi tersebut, KBRI Windhoek juga bekerja sama dengan beberapa universitas dalam negeri agar menarik lebih banyak pelajar Namibia yang belajar di Indonesia.
Selain itu, sejumlah komoditas ekspor unggulan dari Indonesia juga turut dipamerkan, misalnya produk makanan, minuman, bumbu dan rempah, pakaian, dan obat-obatan herbal.
KBRI, bekerja sama dengan Dharma Wanita Persatuan internal, melakukan promosi kebudayaan dengan pertunjukan Tari Maumere, serta promosi kuliner dengan demo masak olahan produk mi instan Indomie asal Indonesia yang masuk ke pasar Namibia.
Baca Juga: Kondisi WNI Pasca Turki Dihantam Gempa dan Tsunami
Berita Terkait
-
Grebek Jaringan Online Scam, Otoritas Myanmar Tangkap 48 WNI
-
Pulangkan 26 WNI Korban Online Scam di Myanmar, Menteri P2MI: Jangan Tergiur Tawaran Kerja Ilegal
-
Jenazah Staf KBRI Zetro Leonardo Purba Tiba di Indonesia
-
Malaysia Geruduk Kedubes RI, Desak Pembebasan 3.337 Pendemo Ditangkap Termasuk Aktivis Lokataru
-
Diplomat RI Tewas Ditembak di Peru: Pemerintah Bilang Perampokan, Netizen Malah Bahas Konspirasi!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan
-
Ibrahim Risyad Larang Istri Jadi IRT, Begini Hukumnya Dalam Islam
-
5 Sampo Non SLS di Bawah Rp50 Ribu, Rahasia Rambut Sehat dan Berkilau