Suara.com - Awal Agustus 2020 lalu, Kylie Jenner sempat membagikan fotonya bersama sang sahabat, Anastasia Karanikolaou. Keduanya kompak memakai dress model fishnet yang cukup seksi.
Gaya busana Kylie cukup menarik perhatian. Dia terlihat seksi memakai dress fishnet warna ungu dalam foto tersebut. Sedangkan Anastasia memakai dress model sama, tapi dengan warna yang berbeda.
Nah, foto Kylie dan Anastasia belakangan kembali viral di Twitter gara-gara akun @ordurebizarree menyamakan foto ini dengan kantong kentang yang kebetulan warnanya sama dengan dress Kylie dan Anastasia.
Unggahan akun @ordurebizarree ini mencuri cukup banyak perhatian di Twitter hingga dibagikan ulang sebanyak ratusan kali dan mendapat ribuan likes sejak diunggah pada Rabu (25/11/2020).
Berbagai komentar pun diberikan oleh warganet untuk menanggapi unggahan akun dengan lebih dari 540 ribu pengikut itu. Sejumlah warganet ikut setuju dengan perbandingan yang dibuat oleh akun tersebut.
"Hahahahahhha," celetuk seorang warganet. "Bengek," timpal warganet lain sambil menyertakan emoji tertawa.
"Ya Allah," kata warganet lain yang juga menambahkan dengan emoji tertawa. "Fakta," tutur yang lain dalam bahasa Inggris.
Namun, tahukah kalian kalau baju yang dikenakan oleh Kylie dan Anastasia ini keluaran merek fashion ternama? Tentu saja, dress tersebut dibanderol dengan harga yang mahal.
Dilansir dari situs stealherstyle.net, dress Kylie merupakan Purple Metallic Mini Dress keluaran brand TLZ L'Femme yang dibanderol dengan harga 275USD atau sekitar Rp3,8 juta. Begitu juga dengan dress yang dipakai Anastasia.
Baca Juga: Romantis Banget! Ini Ucapan Justin Bieber untuk Ulang Tahun Hailey Baldwin
Kylie juga memakai heels cantik keluaran Bonetta Veneta dengan harga 1.150USD atau sekitar Rp16,3 juta. Wah, ternyata outfit Kylie Jenner branded dan mahal, ya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
5 Sampo Non SLS di Bawah Rp50 Ribu, Rahasia Rambut Sehat dan Berkilau
-
Dorong Ekonomi Daerah, Pusat Bisnis Baru di Bali Fokus Kembangkan Kopi dan Cokelat Premium
-
5 Vitamin untuk Perempuan Jelang Menopause, Cocok Diminum sejak Usia 40-an
-
Apa Arti Mens Rea? Special Show Pandji Pragiwaksono yang Bikin Panas Dingin
-
5 Sampo Murah Terbaik untuk Kulit Kepala Sensitif yang Dijual Indomaret
-
Urutan Hair Care Natur untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rambut Sehat Seperti Muda
-
Panduan Ukuran Sepatu Anak Usia 1-10 Tahun Standar EU, UK, US, Biar Bunda Gak Salah Beli
-
Bebas Nyeri Lutut, Ini 5 Sepatu Jalan Jauh Paling Nyaman untuk Usia 40-an ke Atas
-
5 AC Portable Low Watt Ramah Gaji UMR, Usir Panas Tanpa Bongkar Tembok
-
BSU 2026 Kapan Cair? Cek Informasi Terkini dan Cara Cek Penerima Bantuan