Suara.com - Tahun 2020 akan segera berakhir. Akibat pandemi Covid-19, banyak orang terpaksa tinggal di rumah sehingga lebih jarang memakai makeup. Sebaliknya, banyak yang memilih melakukan skincare.
Tidak hanya itu, aneka macam produk skincare juga makin diburu untuk menjaga kesehatan kulit. Pasalnya, kewajiban memakai masker berdampak membuat kulit mudah berjerawat.
Melansir Allure, beberapa tren perawatan kulit tersebut masih akan berlanjut hingga tahun 2021. Selain itu, ada pula beberapa tren skincare lain yang harus Anda tahu. Apa saja?
1. Skincare yang berfokus pada microbiome
Microbiome adalah mikroorganisme yang dapat mempengaruhi kesehatan kulit. Di tahun 2021, skincare yang mengandung probiotik dan berfokus pada microbiome akan menjadi tren.
Skincare yang mengadung probiotik dapat membuat kulit lebih sehat sekaligus mencegah jerawat atau ruam. Meski begitu, Anda disarankan berhati-hati saat memilih produk agar tepat di kulit.
2. Skincare keluaran selebritas dunia
Tahun 2020, deretan artis seperti Alicia Keys, Pharrell, hingga Rihanna banyak mengeluarkan produk skincare. Hal ini masih akan berlanjut hingga 2021.
Bahkan, untuk Januari 2021 nanti, Jennifer Lopez atau yang lebih dikenal dengan nama JLo akan segera merilis lini skincare JLo Beauty.
Baca Juga: 7 Perawatan Rumahan untuk Mengatasi Kulit Kering
3. Skincare untuk melindungi radiasi sinar biru
Paparan sinar biru dari ponsel maupun komputer juga dapat berdampak buruk bagi kulit. Terlebih, makin banyak yang menghabiskan waktu di depan peralatan elektronik selama pandemi.
Untuk itu, skincare yang berfokus untuk melindungi kulit dari paparan HEV atau sinar biru akan menjadi tren. Di tahun 2020, penjualan skincare jenis ini telah naik 170 persen.
4. Skincare untuk mengatasi mengatasi wajah merah dan jerawat
Kewajiban menggunakan masker membuat kulit mudah berjerawat, iritasi, dan kemerahan. Untuk itu, skincare dengan kandungan menenangkan akan terus diburu.
Selain itu, skincare yang dapat melembapkan kulit juga akan banyak dicari di tahun 2021.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan
-
Ibrahim Risyad Larang Istri Jadi IRT, Begini Hukumnya Dalam Islam
-
5 Sampo Non SLS di Bawah Rp50 Ribu, Rahasia Rambut Sehat dan Berkilau