Suara.com - Seorang wanita membagikan keluh-kesahnya karena merasa lelah dimanfaatkan oleh pacar. Meski begitu, ia merasa kesulitan karena juga masih sayang dengan si pacar.
Curhat tersebut dibagikan secara anonim lewat akun Twitter @AREAJULID. Selain membagikan curhatan, ia juga mengirim tangkap layar percakapan dengan pacarnya.
"Aku punya pacar cowok, dia sering minta buat beliin barang-barang kadang ke aku. Keluargaku kan orang yang berkecukupan, dan dia lagi kerja jaga donat," tulis perempuan ini.
"Gimana menurut kalian? Apa kalian pernah juga kaya aku? Jujur aku capek cuma aku sayang banget sama dia," tambahnya.
Pada tangkap layar percakapan yang diunggah, tampak jika si pria menanyakan keberadaan pacarnya. Ia juga tidak terima karena tak kunjung dibalas.
Perempuan ini pun menjawab bahwa dirinya tengah membantu memasak. Namun, si pria menuduhnya cari-cari alasan.
Tanpa basa-basi, pria ini lantas mengirimkan foto sebuah hoodie yang diinginkannya. Harga hoodie tersebut juga cukup mahal yaitu Rp 499.900.
"Beliin ini sayang, transfer sekarang ke aku," pinta si pacar.
Perempuan ini pun menolak dengan alasan ia sudah meminjamkan uang sebelumnya untuk membeli Converse. Namun, si pacar tetap memaksa dan mengancam.
Baca Juga: Antimainstream! Kotak Amal Berbentuk Keranda, Warganet: Auto Ingat Sedekah
"Kamu sayang aku nggak? Transfer sekarang," perintah pacar perempuan tersebut.
Sejak diunggah, curhat tersebut sudah disukai 15,2 ribu kali. Selain membuat publik turut kesal, banyak yang menyoroti bahwa perilaku pria tersebut sudah termasuk gaslighting atau manipulasi.
"Hah 500 ribu mahal banget, itu kayaknya kamu diporotin deh nder," tulis salah satu komentar.
"Plis siapa pun ini sendernya, putusin cowok lo sekarang. Toxic banget ini orang," tambah yang lain.
"Kadang suka mikir cowok yang kayak begini apa nggak malu ya pas mau minta. Apa nggak mikir gitu harga dirinya gimana."
"Dari segi bahasanya aja udah menyudutkan. Artinya kalau kamu sayang dia, maka kamu wajib transfer. Sayangmu diukur dari transferan," imbuh komentar lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan
-
Sampo Metal Buat Apa? Produk Legendaris Khusus Hitamkan Uban Lansia
-
5 Rekomendasi Minyak Kemiri untuk Alis agar Tebal dan Halus, Wajib Dicoba!
-
5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
-
Cara Unik Mahsuri Perkenalkan Saus Sachet di Konser Kerlap Kerlip Festival 2025
-
5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
-
Kapan 1 Ramadhan 2026 Tanggal Berapa? Cek Tanggal Pasti Versi Muhammadiyah dan Pemerintah