Suara.com - Di masa pandemi seperti ini, segala sesuatu yang praktis memang jadi pilihan. Termasuk dalam hal potongan rambut. Dikatakan Art Director Hairbeat Beauty Lounge Diana Hadisuwarno, potongan rambut bob, layer atau pixie masih menjadi trend gaya potong rambut yang disukai di sepanjang 2021.
Menurut Diana, di tengah pandemi seperti saat ini banyak orang yang ingin berpenampilan simple.
“Kalau tahun lalu kan trennya shaggy layer panjang, pendek, atau oval. Nah kalau tahun ini orang pengennya yang lebih simple dan ringan, jadi lebih ke potongan pendek ya. Biar perawatannya nggak ribet, karena kan ditengah pandemi saat ini masih ada orang yang takut ke salon. Jadi tahun ini kalau saya lihat trendnya begitu,” kata Diana dalam acara Pitstop Virtual Learning oleh CBD Profesional yang dilakukan secara daring, Selasa (9/3/2021).
Diana menjelaskan, meski rambut pendek menjadi tren di 2021 ini, namun gaya rambut ini tetap dipadukan dengan berbagai variasi. Misalnya dengan melakukan layer agar rambut terlihat tidak begitu mengembang sehingga lebih bisa diatur.
“Terus di-bob atau pixie lebih menarik konsumen di tengah pandemi saat ini. Karena kan untuk sisi penataannya nggak ribet, simple, dan ringan,” katanya.
Sedangkan untuk tren warna rambut, Diana mengatakan bahwa warna coklat dan brunette masih menjadi tren di sepanjang 2021 ini. Namun, tahun ini warna coklat yang ditampilkan akan lebih menarik dan bervariasi dimana ada sentuhan sedikit warna ungu.
“Jadi campuran ya warnanya. Ada coklat pastelnya, ada ungunya, ada goldnya yang digradasi. Nah ini yang akan menjadi tren di 2021. Tapi harus ingat juga nih buat hairstylist diluar sana juga harus mempertimbangkan warna kulit kliennya juga ya, biar nggak timpang nanti hasilnya,” ujarnya.
Untuk styling rambut di 2021, lanjut Diana, model blow, wave atau curly juga akan mendominasi di 2021 ini.
“Lebih ke wave gitu ya, soalnya rambut lebih terlihat mengembang dengan bagus, terus terlihat lebih rapi dan terlihat glamour,” tutupnya.
Baca Juga: Jual Potongan Rambut dan Kuku Kaki, Wanita Ini Dibayar Hampir Rp 1 Miliar
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok