Suara.com - Belakangan, lagi viral masak nasi pakai agar yang tujuannya membuat tekstur nasi jadi lebih pulen, sedikit lengket, dan harum. Nasi seperti ini biasanya banyak ditemui di restoran Jepang.
Cara masak nasi ala restoran Jepang ini menjadi viral setelah akun TikTok @jktfoodhunting berbagi rahasia dan tipsnya, yang langsung dicoba oleh salah seorang warganet dengan akun @godalwysright.
Namun, bukannya berhasil mendapat tekstur nasi yang diinginkan, hasilnya malah bikin seluruh warganet ngakak. Pasalnya, si pemilik akun tidak teliti melihat kemasan dan rasa agar-agar yang ia gunakan saat memasak nasi. Bukannya memilih agar-agar plain, dirinya malah mengambil agar-agar yang berwarna hijau.
Gara-gara salah pilih warna agar, nasi yang ia masak malah berwarna hijau, dan bukannya putih mengkilap seperti yang diinginkan. Alih-alih mirip nasi Jepang, warganet menyebut jika nasinya lebih mirip tape ketan. Si pemilik akun memamerkan nasi tersebut dalam sebuah foto, lengkap dengan lauk ayam goreng yang makin terlihat lucu.
"Lupa melihat bungkusnya, gua asal nuang aja, nggak taunya agar-agarnya warna hijau. Gas terus tapi," tulisnya dalam cuitan tersebut yang diunggah ulang oleh akun Twitter @txtdrkuliner.
Cuitan ini pun ramai direspon oleh warganet, hingga cuitan ini mendapat lebih dari 2100 likes. Dan ternyata tak sedikit yang mengalami hal yang sama, menuangkan agar-agar berwarna merah.
"Wkwkwkwkwkw nasi kuning ada saingan," ungkap @nurhadivlrnd.
"Ini rasa nasinya ada rasa melon-melonnya gitu, nggak ya wkwkwkwk," ujar @auamattt.
"Eh bisa nih buat kuliner rainbow rice. Tinggal pake rasa lain," tulis @rezaspn.
Baca Juga: Viral Anak Mengadu ke Ibu, Habis Antar Ayah Ketemuan Sama Pacarnya
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan