Suara.com - Segala sesuatu yang berhubungan dengan keluarga kerajaan Inggris senantiasa menarik perhatian para penggemarnya. Salah satu yang kerap disorot adalah seputar gaya pakaian anggota kerajaan, termasuk Kate Middleton.
Terbaru, gaya Kate Middleton kembali menjadi pembicaraan. Istri dari Pangeran William tersebut tampak memakai sepatu bot lawas dalam kunjungan ke peternakan belum lama ini.
Melansir Daily Star, Kate Middleton dan Pangeran William mengunjungi peternakan Manor Farm di Little Stainton, Durham. Pada kunjungan tersebut, Kate tampil kasual dengan jaket, sweter, dan celana jeans.
Meski begitu, sepatu bot Kate Middleton sukses menjadi sorotan. Sang Duchess of Cambridge diketahui memakai sepatu bot keluaran Penelope Chilvers seharga 475 poundsterling atau Rp9,5 juta saja.
Sepatu tersebut juga bukan merupakan sepatu baru. Pasalnya, Kate Middleton pertama terlihat memakai sepatu itu pada tahun 2004 atau sekitar 17 tahun silam di Blenheim Palace.
Kate Middleton juga pernah memakai sepatu tersebut ketika melakukan perjalanan lintas alam selama tiga jam di Bhutan pada 2016 bersama Pangeran William.
Saat mengunjungi sebuah sekolah di London beberapa waktu silam, Kate Middleton juga kembali tampil dengan sepatu bot favoritnya tersebut.
Sementara pada kunjungan kemarin, Kate Middelton tampak memadukan sepatu bot favoritnya dengan jaket khaki Seeland seharga 189,9 poundsterling (Rp3,8 juta) dan jumper sehagar 195 poundsterling (Rp3,9 juta).
Lewat kunjungan tersebut, pasangan Duke dan Duchess of Cambridge juga sempat terlihat mencoba naik traktor. Keduanya pun berbicara kepada petani lokal seputar kesulitan saat pandemi.
Baca Juga: Unggah Foto Bukti, Pria Australia Mengaku Dirinya Cucu Ratu Elizabeth
Ini juga merupakan pertama kalinya Kate Middleton dan Pangeran William kembali melakukan kunjungan kerajaan secara langsung di luar London.
Pasangan Duke dan Duchess of Cambridge sendiri baru saja merayakan ulang tahun pernikahan mereka yang ke-10 pada 29 April 2021 silam.
Untuk merayakan momen tersebut, keduanya membagikan foto terbaru sembari berpose di halaman kediaman mereka di Kensington Palace.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis