Suara.com - Memiliki tinggi yang semampai dan tubuh yang proporsional, banyak orang berpikir bahwa perempuan ini lebih cocok menjadi seorang model dibandingkan kuli bangunan.
Tapi, siapa sangka, perempuan bernama Darcie Richards itu lebih tertarik dengan pekerjaan berat yang banyak dilakoni oleh lelaki. Dilansir The Sun, perempuan berusia 25 tahun itu merupakan salah satu kuli bangunan perempuan di Inggris.
Keunikan profesi ini membuat Darcie terkenal di TikTok, bahkan telah memiliki lebih dari 100 ribu pengikut. Dalam platform video musik itu, ia kerap merekam bagaimana dirinya mengangkat dan menyusun batu bata dalam berbagai proyek pembangunan.
Berbagai videonya selalu dibanjiri pesan dari gadis-gadis muda yang mengatakan bahwa Darcie telah menginspirasi mereka untuk mencari pekerjaan yang biasanya dilakukan oleh lelaki.
"Siapa yang tahu sepatu bot bertopi baja bisa sangat seksi? Klise adalah bahwa kebanyakan perempuan menyukai lelaki berseragam, tetapi tampaknya lelaki juga demikian," kata dia.
"Saya lebih senang dengan pesan yang saya dapat dari gadis-gadis muda, yang mengatakan bahwa saya telah menginspirasi mereka dengan mengelola peran tradisional laki-laki," ujar Darcie sambil tertawa.
"Saya kenal tukang listrik perempuan, tetapi saya belum pernah bertemu dengan tukang batu (kuli bangunan) perempuan, dan tidak tahu siapa pun di industri ini," ungkapnya.
Darcie juga mengatakan jika banyak orang terkesima ketika melihatnya muncul di tempat kerja. Mengingat tubuhnya cukup mungil, jadi dia tidak terlihat seperti kuli bangunan yang kekar pada umumnya. Tapi dia meyakinkan banyak orang, bahwa dia sama kuatnya dengan lelaki kekar itu.
"Senang sekali melihat lebih banyak gadis muda yang menunjukkan minat membangun bukan hanya pada laki-laki,” ujarnya.
Baca Juga: Aksi Kocak Pria Masak Pakai Cangkul, Cara Ngaduknya bak Kuli Bangunan
Dia mengatakan, bahwa dirinya tidak tertarik pada konstruksi saat tumbuh dewasa, karena dia ingin menjadi seorang "putri" atau bintang dengan mengenakan pakaian cantik.
"Saya tidak pernah berpikir saya akan memakai overall berdebu dan sepatu bot bertepung semen saat bekerja. Tapi saya suka membangun sesuatu dan selalu sangat bangga pada diri saya sendiri setelah saya menyelesaikan pekerjaan," jelasnya.
Namun, beberapa tahun lalu ia sempat berkeliling dunia setelah meninggalkan sekolah menengah dan tinggal di Australia selama empat tahun. Di sana dia bekerja sebagai pelayan dan melakukan berbagai pekerjaan admin.
Ketika Darcie kembali ke Inggris, dia tidak yakin apa yang ingin dia lakukan, jadi dia bekerja di perusahaan konstruksi milik ayahnya, Richards Builders.
Darcie mengenang jika diriny butuh uang untuk bertahan hidup, jadi Ia memutuskan untuk bekerja di perusahaan ayahnya.
"Awalnya saya pikir saya hanya akan mencampur semen dan membantu, tetapi saya segera menyadari betapa saya suka memasang batu bata dan membangun sesuatu," jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
7 Sunscreen Tone Up di Indomaret untuk Cerahkan Wajah, Mulai Rp17 Ribuan
-
5 Cat Rambut yang Ampuh Tutupi Uban di Alfamart, Harga Mulai Rp14 Ribuan
-
5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
-
5 Merek Vitamin B Complex Terbaik untuk Jaga Energi dan Saraf Usia 45 ke Atas
-
5 Fakta Keluarga Manohara Odelia Pinot, yang Kini Putus Hubungan dengan Sang Ibunda
-
5 Toner Centella Asiatica Murah Alternatif SKIN1004, Hilangkan Chicken Skin dan Tenangkan Kulit
-
Timothy Ronald Kupas Cara Raditya Dika Mengelola Investasi demi Kebebasan Finansial
-
6 Lipstik Matte yang Minim Transfer dan Ringan di Bibir, Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Dehumidifier untuk Serap Kelembapan, Harga di Bawah Rp1 Juta
-
3 Zodiak yang Hidupnya Makin Lancar Setelah 12 Januari 2026