Suara.com - Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI yang ke-76 tampak semarak di berbagai belahan dunia, termasuk di kota London, Inggris.
Dengan semangat merayakan kemerdekaan, sejumlah WNI yang ada di London mengadakan acara lomba bersepeda keliling kota.
Puluhan peserta lomba menghiasi sepeda mereka dengan nuansa merah putih dan beberapa dari mereka memakai baju adat Nusantara.
"Sambil membudayakan hidup sehat dengan gowes, KBRI London adakan acara ini untuk mempromosikan keragaman Indonesia kepada publik di kota London," kata Duta Besar RI untuk Inggris Desra Percaya, dilansir ANTARA.
Dubes Desra mengatakan bahwa rute bersepeda yang dipilih sengaja melalui tempat-tempat ikonik di London agar kehadiran warga Indonesia dirasakan oleh warga setempat.
Para peserta mulai bersepeda dari gedung KBRI London menuju ke Istana Buckingham dan Istana Kensington dengan titik akhir di Hyde Park, salah satu taman terbesar dan pusat rekreasi di London.
Kegiatan itu merupakan rangkaian dari acara peringatan HUT RI ke-76 yang dilaksanakan oleh KBRI London yang melibatkan partisipasi warga Indonesia di Inggris.
Rangkaian kegiatan peringatan dilaksanakan secara sederhana dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan standar kehati-hatian pandemi COVID-19.
"Warga Indonesia tetap dapat merasakan semangat mencintai tanah air dan rasa syukur. Yang terpenting warga turut serta mempromosikan keanekaragaman Indonesia kepada publik setempat," ujar Desra.
Salah satu peserta lomba bersepeda, Dyah Adi Sriwahyuni, mahasiswa S3 Queen Mary University of London, menyampaikan bahwa acara bersepeda kali ini terasa istimewa.
Baca Juga: Album Checkmate ITZY Susul Catatan Manis BLACKPINK dan aespa
"Beberapa kali saya ikut acara bersepeda bareng Pak Desra dan diaspora. Namun, kali ini lebih istimewa karena saya mesti gowes sambil pakai baju adat untuk memeriahkan peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-76," katanya.
"Semoga Indonesia makin tangguh, dan makin bertumbuh dalam menghadapi setiap tantangan zaman modern, tak terkecuali tantangan pandemi global COVID-19 dan perubahan iklim," ucap Dyah.
Eko Kurniawan, salah satu warga Indonesia yang telah belasan tahun tinggal di Inggris, mengungkapkan keseruan mengikuti kegiatan bersepeda sehat untuk perayaan HUT RI ke-76.
"Sangat seru, sangat baik untuk kesehatan dan lingkungan serta membawa suasana bahagia, akrab dan guyub. Tradisi khas Indonesia yang selalu dirindukan para perantau Indonesia di London, terutama setelah diakhirinya pembatasan COVID-19," ujar Eko.
Dia juga mengaku senang dapat mengenakan baju adat dan melihat kreativitas Indonesia diperkenalkan ke masyarakat London.
Selain kegiatan lomba bersepeda, KBRI London juga melaksanakan kegiatan kemasyarakatan yang bersifat virtual, yaitu lomba menyanyi lagu nasional, pantun dan menulis surat cinta untuk Indonesia.
Berita Terkait
-
Bek Utama Arsenal Cedera Jelang Derbi London Utara Lawan Tottenham Hotspur
-
Antusiasme Membeludak, Konser Hillsong London di Jakarta Pindah Lokasi
-
Auto Dikira Habis Mandi: 5 Parfum 'Clean' yang Nempel Seharian
-
Sherly Tjoanda Gubernur Maluku Utara Kibarkan Bendera di Bawah Laut
-
Tampil di HUT RI, Bocah 'Aura Farming' Pacu Jalur Bikin Prabowo Terkesima
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
-
Danantara 'Wajibkan' Menkeu Purbaya Ikut Rapat Masalah Utang Whoosh
Terkini
-
5 Sunscreen Mengandung Ceramide untuk Melindungi Skin Barrier, Ramah Kulit Sensitif
-
Green Jobs Sedang Naik Daun, Tapi Anak Muda Daerah Masih Kesulitan Akses Informasi
-
5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
-
Rambut Tetap Lepek setelah Keramas? Saatnya Cek Sampo dan Kondisioner yang Digunakan!
-
5 Rekomendasi Cushion yang Tidak Waterproof, Mudah Dibersihkan Saat Wudhu
-
5 Sepatu Lokal untuk Pekerja Lapangan, Kualitas Bagus Harga Bersahabat
-
5 Rekomendasi Lipstik Glossy yang Tahan Lama untuk Sembunyikan Bibir Pucat, Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Bedak Padat yang Bagus untuk Remaja, Natural dan Ringan untuk Harian
-
Tren Minuman Kesehatan Meningkat, Brand Lokal Berhasil Menembus Penghargaan Internasional
-
7 Tanda Seseorang Punya IQ Tinggi, Sering Dilakukan tapi Jarang Disadari