Suara.com - Seorang mantan guru membagikan perjalanannya banting setir menjadi model dewasa. Wanita bernama Courtney Tillia tersebut menjadi model panas berkat saran suami.
Menyadur The Sun, Courtney yang kini berusia 34 tahun berhasil memperoleh gaji 12 kali lipat dari pendapatannya sebagai guru.
Courtney Tillia mulai berkarir sebagai model dewasa di OnlyFans setelah mengalami kesulitan keuangan dan merasa dirinya kurang diapresiasi. Saat itu, suaminya yang bernama Nick mendorongnya untuk melakukan hal yang ia sukai.
"Aku bekerja sebagai guru untuk sekolah berkebutuhan khusus selama 6 tahun ketika aku mulai mengalami kesulitan emosional, mental, dan bahkan keuangan karena aku sedang mengejar gelar Ph.D," jelasnya.
Courtney lantas mendapat saran dari suami untuk berhenti menjadi guru. Awalnya, ia beralih bekerja di gym sebagai pelatih olahraga.
Dari sana, Courtney juga sempat mencoba menjadi life coach. Namun, wanita ini akhirnya ingin menjajal menjadi model OnlyFans.
"Suamiku adalah orang yang mendorongku memulai menjadi model. Itu adalah sesuatu yang selalu ingin kulakukan tapi kupikir aku tidak jago melakukannya," ungkap Courtney.
Meski begitu, sang suami mulai mengajari Courtney cara berpose sebagai model. Ia juga berperan menjadi fotografer pribadi Courtney.
"Dan ketika aku bertanya padanya soal OnlyFans di tahun 2019, dia seperti, 'Oke, ayo lakukan, kenapa kita menunggu sampai selama ini?'"
Baca Juga: Viral Suami Salah Tingkah Vaksin Dilayani Istri, Cerita Aslinya Bikin Sedih
Courtney sendiri terhitung sebagai pendatang baru di OnlyFans. Ia memiliki akun gratis dan akun premium, yang mengharuskan pengikutnya membayar USD 20,99 atau sekitar Rp300 ribu per bulan.
Dalam waktu singkat, Courtney berhasil menjadi salah satu kreator paling populer di OnlyFans. Ia juga memiliki 15 ribu pengikut.
Selain itu, penghasilan Courtney kini berlipat menjadi 12 kali pendapatannya saat masih menjadi guru dulu.
Courtney Tillia sendiri merupakan ibu dari dua orang anak bersama Nick, serta dua anak tiri yang merupakan hasil perkawinan sang suami sebelumnya.
Meski begitu, wanita ini memilih untuk tidak menyembunyikan karirnya sebagai model dewasa dari anak-anaknya yang masih muda.
"Anak-anakku tahu aku melakukan pemotretan, anak tertuaku sudah bertanya apakah dia boleh bergabung tapi dia tahu itu tidak boleh."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Parfum Evangeline Tahan Berapa Jam? Ini 7 Varian yang Wanginya Paling Awet
-
5 Sepatu Trekking Lokal Vibes Salomon Ori, Produk Dalam Negeri Kualitas Jempolan
-
Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia