Suara.com - Meskipun tidak ada aturan pasti terkait pemilihan warna terbaik pada pakaian, setiap orang dapat terlihat lebih menawan ketika mengetahui warna pakaian yang cocok untuk dirinya. Hal ini karena setiap orang memiliki warna dasar kulit atau undertone kulit yang berbeda-beda. Hal ini bisa menjadi indikator dalam menentukan warna pakaian yang cocok untukmu.
Dan pemilihan warna pakaian berdasarkan warna kulit ini tidak hanya berlaku untuk wanita, tapi juga untuk pria.
Sam Rizal, Founder Belamy Store, salah satu brand fesyen lokal yang menyediakan pakaian kekinian khusus pria dengan harga terjangkau, mengatakan, “Penampilan seseorang kerap memengaruhi kesan yang muncul di mata orang lain terhadap dirinya. Tak hanya untuk wanita, bagi seorang pria pun, pakaian dapat menjadi pengaruh utama. Oleh karena itu, langkah kecil seperti menemukan warna pakaian yang cocok dengan undertone kulit agar pakaian terlihat lebih cocok dan kulit tidak menjadi kusam pun penting untuk diketahui para pria.”
Mengutip siaran pers yang diterima Suara.com, berikut tips untuk temukan warna pakaian yang cocok dengan warna undertone kulit dari Belamy Store.
1. Identifikasi Warna Undertone Kulitmu
Undertone berbeda dengan skintone atau kategori warna kulit yang terlihat secara kasat mata. Undertone merupakan warna dasar kulit yang ditentukan oleh keturunan (gen) dan tidak dapat berubah.
Sebelum mencari tahu warna pakaian apa yang cocok dengan undertone kulit, kamu perlu menentukan undertone kulit yang terbagi dalam 3 kategori, yaitu warm, cool, dan netral.
Salah satu langkah termudah untuk memeriksa undertone kulit adalah dengan cara melihat warna pembuluh darah atau urat nadi di pergelangan tangan. Jika urat nadi yang terlihat hanya berwarna hijau, maka menandakan kamu termasuk dalam kategori warm. Jika hanya urat nadi biru, berarti cool. Jika terlihat urat nadi dengan perpaduan hijau dan biru, berarti netral.
2. Memilih Warna Pakaian Yang Sesuai Undertone
Setelah mengidentifikasi jenis undertone kulitmu, kini saatnya kamu mencari tahu warna pakaian apa yang cocok untuk dikenakan agar penampilanmu menjadi lebih maksimal.
Pilihan warna untuk warm undertone
Jika kamu termasuk yang memiliki warm undertone, warna terbaik untuk kamu adalah warna-warna yang mencerminkan alam, seperti warna merah, coral, oranye, ataupun kuning. Selain itu, kamu juga bisa memadupadankan warna tersebut dengan warna hijau olive atau merah violet. Hindari warna icy blue atau warna permata karena akan membuat kulit terlihat abu-abu dan kusam.
Baca Juga: Geram dengan Stereotip Warna Kulit Gelap, Aurelie Moeremans Lakukan Ini
Pilihan warna untuk cool undertone
Warna terbaik untuk cool undertone adalah warna yang terinspirasi dari musim dingin. Kamu bisa memilih pakaian dengan warna biru cerah, zamrud, dan ungu tua. Warna ini bisa kamu cocokan dengan warna lavender, biru, atau pink. Hindari warna oranye, merah tomat dan kuning cerah yang akan membuat kamu terlihat kontras dengan undertone kulitmu. Untuk kamu yang memiliki cool undertone, cocok menambahkan aksesoris berwarna perak.
Pilihan warna untuk netral undertone
Undertone kulit netral dapat menggunakan warna apapun, tapi lebih baik jika menggunakan warna pastel atau pucat. Kamu bisa menggunakan warna dusty pink, jade green, kuning jagung, atau biru pucat. Kamu juga bisa menggunakan warna netral seperti off-white, abu-abu, dan hitam. Hindari penggunaan warna yang terlalu solid dan mencolok seperti biru elektrik dan magenta karena dapat terlihat berlebihan. Namun, lain halnya jika kamu menggunakan warna merah terang, hasil yang terlihat akan menakjubkan.
Nah, itulah panduan memilih warna pakaian yang bisa kamu terapkan. Mulai sekarang, kamu akan lebih pede dan gaya berpakaianmu akan lebih enak di pandang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Bahasa Inggris Naik Kelas Jadi Prestasi Akademik, Sertifikat Spelling Bee Bisa Jadi Tiket Beasiswa
-
Apakah Kamu Termasuk? Ini 6 Shio Paling Hoki Besok 11 Januari 2026
-
5 Sampo Non SLS untuk Rambut Rontok di Usia 40 Tahun
-
5 Body Wash Diskon Hingga 85 Persen di Bath & Body Works, Wangi Segar Seharian
-
5 Krim Malam Anti Aging untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Minyak Zaitun untuk Anti Aging Wajah, Bikin Kencang dan Hilangkan Kerutan
-
5 Rekomendasi Rosemary Oil untuk Atasi Kebotakan Dini, Cegah Rontok dan Lebatkan Rambut
-
5 Rekomendasi Sepatu untuk Orang Tua Penderita Plantar Fasciitis, Aman dari Nyeri Tumit
-
Baju Teal Blue Cocoknya Pakai Kerudung Warna Apa Saja? Ini 5 Rekomendasinya
-
Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Teal Blue dan Ash Blue Cocok untuk Warna Kulit Apa?