Suara.com - Lil Nas X sedang terlibat perseteruan dengan atlet skateboard ternama, Tony Hawk. Gara-garanya adalah skateboard mengandung darah yang dirilis oleh Tony baru-baru ini.
Melansir Hypebeast, skateboard yang dicat dengan darah Tony itu diproduksi secara terbatas. Ini merupakan kolaborasi sang atlet dengan perusahaan minuman bernama Liquid Death.
Publik memberikan respons positif atas skateboard Tony. Bahkan, skateboard yang dibanderol dengan harga USD 500 (sekitar Rp7,2 juta) sudah ludes terjual.
Namun, fakta tersebut rupanya menyulut emosi Lil Nas X. Pasalnya, dia menuai reaksi sangat berbeda ketika meluncurkan "Sepatu Setan" yang mengandung darah beberapa waktu lalu.
Lil Nas pun menuliskan kekecewaannya lewat Twitter. Pelantun "Montero" itu heran dengan reaksi publik yang seolah biasa saja dengan kemunculan skateboard darah milik Tony.
"Sekarang Tony Hawk merilis skateboard yang dicat dengan darahnya di bagian atas dan tidak ada kemarahan publik," tulis Lil Nas X lewat akun Twitter pada Rabu (25/8/2021).
"Apakah kamu siap mengakui bahwa tidak pernah benar-benar kesal dengan darah di sepatu? Dan mungkin kamu marah karena alasan lain?" lanjutnya dalam cuitan yang sama.
Tak sampai di situ saja, pemilik nama lengkap Montero Lamar Hill itu juga menyindir Tony dengan menuliskan komentar singkat di postingan akun Instagram @rap.
"Nah, he tweakin," begitu tulis musisi kelahiran 1999 itu bermaksud menyindir. Namun siapa sangka, celetukan Lil Nas yang berarti "Tidak, dia konyol" itu menjadi tren yang heboh di media sosial.
Baca Juga: Usia Bukan Penghalang, Skateboard Jadi Ajang Atlet Muda dan Tua Beraksi di Olimpiade Tokyo
Banyak warganet yang ikut menuliskan kalimat serupa di kolom komentar unggahan Tony Hawk. Ada juga yang meramaikannya di Twitter sejak kemarin.
Komentar sindiran Lil Nas di akun Instagram @rap sendiri sudah mendapat lebih dari 106 likes. Ribuan balasan pun didapat olehnya atas celetukan tersebut.
Sementara itu, nasib "Sepatu Setan" yang dibuat oleh Lil Nas X sangat berbanding terbalik dengan skateboard darah Tony Hawk. Sepatu itu justru ditarik dari pasaran dan Lil Nas.
MSCHF selaku perusahaan yang memproduksi "Sepatu Setan" juga sempat digugat oleh Nike karena memakai produk mereka sebagai kerangka sepatu tersebut. Namun, semuanya berakhir damai.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
7 Lipstik Transferproof Warna Peach Untuk Make Up Natural Kulit Sawo Matang
-
5 Eye Cream dengan Kandungan Kafein, Atasi Mata Panda
-
10 Cushion Murah untuk Makeup Wisuda Sendiri, Flawless Tanpa MUA
-
Cari Physical Sunscreen yang Gak Bikin Wajah Abu-Abu? Ini 5 Pilihan Mulai Rp60 Ribuan
-
Berkaca dari Erupsi Semeru, Ini Tindakan yang Wajib Dilakukan saat Gunung Api Meletus
-
5 Rekomendasi Face Wash Gentle di Indomaret, Harga Murah Meriah
-
Benarkah Gunung Semeru Adalah Paku Pulau Jawa? Inilah Sejarah dan Legendanya
-
Apakah Keajaiban Sejarah Desa Majapahit di Mojokerto Akhirnya Terungkap?
-
Lipstik Waterproof yang Bagus Merek Apa? Berikut 5 Rekomendasinya
-
5 Rekomendasi Bedak di Indomaret yang Anti Dempul, Bikin Kulit Halus Natural