Suara.com - Kamar mandi merupakan salah satu ruangan esensial pada suatu rumah. Oleh karena itu, desain kamar mandi juga harus dibuat senyaman mungkin tidak kalah dari ruangan lain.
Kamar mandi yang baik setidaknya dapat memenuhi kebutuhan sanitasi serta memiliki saluran air, pencahayaan dan pengudaraan yang memadai.
Nah, untuk memenuhi kebutuhan tersebut, tentu kita harus memilih dekorasi kamar mandi yang tepat, bahkan sebelum rumah dibangun.
Karena tidak seperti ruang lainnya, kamar mandi tidak bisa didesain sewaktu-waktu karena beberapa elemennya seperti closet sudah terinstalasi secara permanen.
Inilah beberapa kesalahan desain kamar mandi yang harus kamu hindari!
1. Menyatukan area basah dan kering
Bukan hanya untuk mandi, beberapa kegiatan sanitasi seperti gosok gigi dan buang air juga biasanya dilakukan di kamar mandi. Oleh karena itu, penting adanya membagi kamar mandi dengan area basah dan kering.
Hal ini dilakukan untuk meminimalisir resiko terjadinya kecelakaan seperti terpeleset karena kondisi kamar mandi terlalu licin.
2. Desain berlebihan
Baca Juga: Cara Basmi Nyamuk di Rumah dengan Bahan Alami, Mudah dan Murah!
Kamar mandi dengan dekorasi lampi-lampu gantun atau rak terbuka sempat menjadi sebuah tren. Namun, kini dekorasi tersebut perlahan ditinggalkan karena membuat kamar mandi terlihat tidak praktis. Dewasa ini, kamar mandi dengan desain minimalis dengan dekorasi sederhana dianggap lebih baik dan fungsional
3. Pemilihan lantai kamar mandi
Salah satu hal yang paling harus dihindari saat membuat kamar mandi adalah memasang keramik yang sama untuk dinding dan lantainya.
Hal ini cukup berbahaya. Sebab, umumnya keramik pada dinding akan lebih licin dan tidak memiliki daya resistansi sehingga tidak ada gaya cengkram untuk kaki. Sebagai gantinya, kamu bisa menggunakan keramik porselen.
4. Storage di atas dinding
Kamar mandi memang membutuhkan tempat sebagai penyimpanan peralatan mandi. Namun, sebaiknya hindari memasang kabinet atau rak di atas dinding karena dapat memberikan kesan sempit.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
5 Sabun Mandi Cair Penghilang Jerawat Punggung, Kulit Mulus dan Wangi Mewah Mulai Rp28 Ribuan
-
6 Rekomendasi Cushion yang Bisa Diisi Ulang, Lebih Praktis dan Hemat
-
5 Rekomendasi Masker Rambut dengan Hasil Bak Keratin di Salon, Auto Lembut dan Berkilau
-
12 Ramalan Keberuntungan Masing-Masing Shio di Tahun Kuda Api 2026
-
Mesti Tahu, Ini Cara Bangun Kreativitas dan Kepercayaan Diri Siswa Lewat Perayaan Akhir Tahun
-
5 Sampo Penumbuh Rambut Terbaik untuk Lansia, Atasi Rontok hingga Akar
-
5 Rekomendasi Sampo Urang-Aring agar Rambut Hitam Berkilau dan Sehat, Mulai Rp14 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Vans Velcro Paling Nyaman, Praktis Tanpa Tali Style Anak Muda
-
4 Blender Portable Mini untuk Bikin Jus Buah bagi Pekerja Kantoran, Praktis dan Cepat