Suara.com - Billionaire’s Project dan Elders Company berkolaborasi merilis koleksi apparel dengan mengusung tema “Berkendara Ria” baru-baru ini. Koleksi tersebut terdiri dari T-Shirt, Hoodie, Coach Jacket dan Juga Helm.
Untuk beramaikan hadirnya koleksi ini, Billionaire’s Project mengadakan lelang untuk berbagi di Instagramnya pada 21 Agustus 2021 lalu, dengan menjual Vespa listrik ‘Berkendara Ria’ hasil kolaborasi dengan Elders Company seharga Rp 108.888.888.
Tom Liwafa, pengusaha sukses asal Surabaya sekaligus pemilik dari brand fashion dan kosmetik Deliwafa yang berhasil menjadi bidder tertinggi dan secara otomatis terpilih menjadi pemenang di lelang tersebut.
"Harapannya semoga bisa meringankan sebagian beban orang yang terkena dampak pandemi. Dan juga semoga makin banyak orang-orang yang ingin memberikan bantuan dengan cara kreatif seperti ini," ujar Tom Liwafa dalam siaran pers yang Suara.com terima Senin (29/8/2021).
Nantinya, kata dia, seluruh hasil lelang tersebut langsung diserahkan Billionaire’s Project ke Kitabisa.com yang nantinya akan disalurkan kepada penerima bantuan, khususnya pelaku UMKM yang terkena dampak pandemi.
Adapun bantuan tersebut akan disalurkan ke berbagai daerah seperti Surabaya, D.I Yogyakarta, Bandung, Bogor, Depok dan Jakarta.
“Sejak awal, selain membuat produk apparel, kami dan Elders Company sepakat untuk membuat Vespa yang sudah dikonversi ke listrik untuk dilelang dan seluruh hasilnya digunakan untuk membantu para pelaku UMKM yang terkena dampak pandemi” ujar Faisal, dari Billionaire’s Project.
Hasil lelang untuk berbagi yang diadakan selama 12 jam ini disambut baik oleh pengikut Billionaire’s Project dan Elders Company di Instagram. Terbukti dengan angka lelang lebih dari 100 juta.
"Kita merasa bersyukur, suksesnya lelang ini menandakan bahwa masyarakat kita memiliki empati dan kebersamaan yang tinggi dalam menghadapi pandemi ini, dan disisi lain menunjukan bahwa apresiasi generasi muda Indonesia terhadap karya anak bangsa sangat lah tinggi," tutup Arya Hidayat, dari Elders Company.
Baca Juga: Terciduk! 3 Aparat Tengah Naik Vespa Gembel di Jalan, Ternyata Begini Fakta di Lapangan
Berita Terkait
-
7 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Vespa: Harga Murah, Desain Stylish
-
Piaggio Sambut IEU CEPA, Impor Motor Vespa dari Italia Lebih Murah
-
Semurah Honda BeAT, 6 Pilihan Vespa Matic yang Bikin Gaya Kece tanpa Kuras Gaji
-
Vespa Officina 8 Edisi Terbatas Meluncur di Indonesia, Harga Tembus Rp 63 Juta
-
Berapa Pajak Vespa Matic Varian Termurah di Indonesia? Ternyata Cuma Segini
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
WITF 2025: Indonesia Unjuk Gigi Pariwisata Berkelanjutan di Mata Dunia
-
Terpopuler: Ramalan Shio Paling Hoki, Tepuk Sakinah Diyakini Tekan Angka Perceraian
-
Cara Buat Akun SIAPKerja untuk Magang Nasional 2025, Simak Syarat dan Ketentuannya
-
Satu Kain, Sejuta Kisah: Intip Perayaan Hari Batik Nasional di Thamrin City!
-
3 Rekomendasi Krim Malam Wardah untuk Hilangkan Flek Hitam, Bangun Tidur Auto Glowing
-
Kronologi Ashanty Dilaporkan Atas Dugaan Perampasan Aset: Berawal dari Aduan Eks Karyawan
-
Salah Pilih Sepatu, Lari Jadi Gak Enak? Ini Beda Nike dan Adidas yang Wajib Dipahami
-
5 Rekomendasi Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam, Mulai Rp30 Ribuan
-
Profil Atika Algadrie, Ibu Nadiem Makarim Aktivis Antikorupsi
-
Berapa Kekayaan Ashanty? Dilaporkan Eks Karyawan Atas Dugaan Perampasan Aset