Suara.com - Sisca Kohl kerap memamerkan sejumlah makanan mahal di akun TikTok-nya, @siscakohl. Salah satu yang sempat ia tunjukkan ke warganet adalah bafun uni atau bulu babi dari Hokkaido, Jepang.
Daniar Widyana, peserta MasterChef Indonesia Season 5, tergiur ingin merasakan bulu babi yang pernah disantap Sisca Kohl. Ia pun memutuskan untuk membeli makanan seharga Rp5 juta per satu kotak ini.
Momen dirinya menyicipi hewan laut tersebut diunggah melalui akun TikTok @daniarmci5. Dalam video tersebut Daniar menyebutkan rela menyisihkan uangnya berbulan-bulan demi merasakan makanan yang disantap Sisca Kohl ini.
Dengan bafun uni tersebut, Daniar membuat 2 jenis sushi. Pertama, Daniar membuat uni gunkan dengan nasi Jepang dan nori.
Nasi Jepang tersebut lantas ia bumbui dengan cuka, dashi, gula dan garam. Nasi itu digulung dengan rumput laut dan ditambahkan dengan bafun uni di atasnya.
Bafun uni tersebut memiliki tekstur yang lembut, terasa creamy dan manis. Bafun uni harus dimakan dalam kondisi segar untuk menjaga kenikmatannya.
Daniar kemudian menambahkan telur ikan serta lembaran emas yang bisa dimakan. Selanjutnya, Daniar membuat uni temaki.
Ia menata nasi di atas nori dan menambahkan wasabi segar di dalamnya. Nori itu kemudian digulung dan ditambahkan bafun uni serta emas.
Ia pun menyicipinya dan mengatakan sangat suka dengan makanan tersebut. Beberapa kali dalam video, tangan Daniar terlihat bergetar saat membuat makanan dengan bafun uni.
Baca Juga: Sisca Kohl Masak Kerang Rp6 Juta, Jumlah Wajan yang Dipamerkan Bikin Kaget
Tangan bergetar Daniar rupanya menjadi sorotan warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini
"Duit makan berbulan-bulan hanya untuk sekali makan. Tangannya sampai getar gitu wkwk," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Tangannya sampai gemetar ya huhu," ujar warganet ini.
Daniar kemudian menjawab komentar soal tangannya yang gemetar.
"Tremor? Bergetar? Jelaaaas. Mehong wak, besok auto makan nasi sama kerupuk," tulis Daniar dalam kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (2/9/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering
-
Berapa Kg Beras untuk Bayar Fidyah Puasa 30 Hari? Ini Bacaan Niat dan Panduan Lengkapnya
-
Usia 40 Pakai Sunscreen SPF Berapa? 7 Rekomendasi Untuk Cegah Penuaan Dini
-
5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
-
Cara Menghapus 'Open to Work', Fitur LinkedIn yang Dipakai Prilly Latuconsina
-
9 Promo Paket Viva Cosmetics dari Skincare hingga Bedak, Mulai Rp30 Ribuan
-
7 Rekomendasi Sunscreen untuk Pengendara Motor Sesuai Jenis Kulit
-
Bacaan Doa 'Allahumma Bariklana Fi Rajaba' Lengkap dengan Artinya
-
Kekayaan Kapolri Listyo Sigit Prabowo yang Pilih Jadi Petani Ketimbang Menteri Kepolisian
-
4 Pilihan Lipstik Lokal Anti-Geser untuk Pemakaian Sehari-hari