Suara.com - Selain meja makan, ruang TV atau ruang tengah adalah tempat berkumpulnya keluarga di rumah. Tentu saja, tempat berkumpulnya keluarga ini harus didesain senyaman mungkin.
Kesan nyaman tak melulu berkaitan dengan ukuran. Ruangan berukuran kecil pun dapat terasa nyaman dan membuat betah penghuninya dengan desain yang tepat. Seperti dinukil dari Rumah.com, portal properti terdepan di Indonesia, berikut ini sejumlah inspirasi desain ruang TV yang akan membuat keluarga Anda betah berkumpul dan bercengkerama.
1. Ruang TV Minimalis Monokromatik
Desain minimalis adalah salah satu desain yang paling banyak digunakan saat ini. Selain karena mudah diaplikasikan, desain ini juga tidak membutuhkan biaya besar.
Salah satu desain minimalis yang bisa Anda manfaatkan adalah penggunaan warna-warna monokromatik. Warna monokromatik mengaburkan batas-batas pada ruangan, meminimalisir aksen yang menyita perhatian sehingga ruangan yang kecil menjadi terlihat lebih polos dan lapang.
Baca Juga: 20 Inspirasi Ruang Tamu Minimalis untuk Wujudkan Rumah Idaman
2. Ruang TV Minimalis Vintage Modern
Desain ruang TV minimalis yang bisa Anda coba selanjutnya adalah desain vintage modern. Desain ini menggunakan furnitur-furnitur dan gadget modern tetapi memiliki sentuhan vintage. Misalnya, sofa model chesterfield yang identik dengan kancing-kancing yang dalam serta sandaran tangan yang sejajar dengan sandaran punggung.
Aspek modern terlihat dari siluet sofa yang lebih minim lengkungan dan cenderung kubisme, serta warna-warna yang identik dengan warna modern seperti silver, putih, atau hitam polos. Aspek modern yang cenderung minim aksen inilah yang membuatnya cocok diterapkan di rumah minimalis.
Baca Juga: 5 Inspirasi Penerapan Konsep Open Space pada Apartemen
3. Ruang TV Minimalis Kontemporer
Desain kontemporer sendiri adalah desain terkini atau desain yang sedang tren. Karena itu, desain kontemporer memang agak sulit dideskripsikan. Desain kontemporer adalah desain kekinian, berbeda dengan desain futuristik.
Desain kontemporer saat ini berfokus pada perabot-perabot berbentuk simetris dengan perpaduan elemen alam. Pun demikian dengan warna-warnanya. Desain kontemporer banyak menggunakan warna hitam, abu-abu, dan putih dari elemen batu-batuan serta warna hijau dan coklat dari elemen tanah dan tanaman. Desain kontemporer bisa membuat rumah terasa lebih lapang sekaligus nyaman.
Ingin tahu detail properti incaran sebelum datang ke lokasi? Baca dulu review mendalam seputar properti baru di Project Review Rumah.com.
4. Ruang TV Minimalis Rustic
Istilah desain rustic sebenarnya memiliki makna yang sangat luas. Desain rustic menggambarkan sebuah desain yang alami, natural namun dengan finishing yang ‘kasar’, seperti benda-benda lawas yang sudah termakan usia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
5 Rekomendasi Lipstik Nude untuk Kulit Sawo Matang, Cocok Buat Make Up Natural Tanpa Bikin Pucat
-
Tidur Malam yang Cukup Berapa Jam? Ini Kata Sleep Coach Vishal Dashan
-
Menurut Penelitian, Ini 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-Diam Merusak Otak
-
Umur 15 Tahun Sebaiknya Pakai Sunscreen SPF Berapa? Ini 5 Pilihan Aman Mulai Rp12 Ribuan
-
5 Moisturizer Ringan untuk Menenangkan Kulit Kemerahan, Sensitive Skin Friendly
-
Rahasia 26 Tahun Kino: Filosofi 'Synergy in Diversity' yang Mengubah Perbedaan Jadi Kekuatan Bisnis
-
5 Body Lotion di Alfamart untuk Kulit Kering, Murah Mulai Rp9 Ribuan
-
3 Toner AHA BHA untuk Menghilangkan Bekas Jerawat bagi Pemilik Kulit Kombinasi, Eksfoliasi Aman
-
Pet Kingdom & Paw Friends Berhasil Kumpulkan 13 Ton Makanan untuk 17 Shelter di Indonesia
-
3 Shio Paling Beruntung Selama Akhir Pekan 15-16 November 2025, Kamu Termasuk?