Suara.com - Pandemi Covid-19 tak dipungkiri membuat perekonomian terguncang. Salah satu yang cukup terdampak adalah tempat wisata dan kuliner.
Chinatown Food Street di Singapura sebelumnya sempat menjadi salah satu destinasi wisata kuliner. Namun, pandemi Covid-19 yang tak kunjung berhenti menghantam tempat ini cukup keras.
Melansir laman AsiaOne, Chinatown Food Street telah ditutup permanen setelah 20 tahun berdiri. Tempat ini merupakan salah satu upaya Singapore Tourism Board (STB) untuk merevitalisasi Chinatown.
Chinatown Food Street menjadi surga kuliner para pelancong dengan beragam jenis makanan yang disajikan secara kaki lima. Sepanjang 100 meter Smith Street yang ditutup untuk kendaraan bermotor berisi aneka gerobak kuliner populer.
Jalan kuliner yang ikonik itu mematikan lampu untuk terakhir kalinya pada Jumat (22/10/2021) dengan hanya tersisa dua kios yang berdiri.
Seorang juru bicara Select Group yang menjalankan Chinatown Food Street mengatakan perusahaan tidak dapat melanjutkan usaha ini lagi karena tidak ada turis atau kerumunan lokal. Selain itu selama pandemi penjual banyak yang kesulitan untuk membayar uang sewa.
Direktur seni dan budaya STB Lim Shoo Ling mengatakan pihak berwenang telah bekerja sama dengan Select Group untuk menerapkan berbagai langkah dukungan.
Ini termasuk keringanan sewa untuk penjual, serta dukungan keuangan tambahan untuk upaya pemasaran kuliner kaki lima.
"Kami akan terus bekerja sama dengan instansi terkait untuk mengeksplorasi opsi untuk situs tersebut, dan rincian lebih lanjut akan dibagikan pada waktunya," ungkap Lim Shoo Ling kepada media.
Baca Juga: Indonesia-Singapura Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Surya di Batam
Pada awal dibuka di tahun 2001, Chinatown Food Street menarik banyak sekali pengunjung, namun beberapa tahun setelahnya Chinatown Food Street mulai meredup. Tempat ini juga sempat ditutup pada 2013 untuk perbaikan dan menghabiskan dana sebesar 4 juta Dollar AS atau sekitar Rp56,7 miliar.
Perbaikan tersebut juga mencakup pembangunan atap untuk melindungi pengunjung dari cuaca buruk. Chinatown Foodstreet kemudian dibuka kembali pada awal 2014.
Pada pembukaan ini terdapat 24 kios dan operator baru dari Select Group yang menjalankan Peach Garden Chinese Restaurant serta gerai restoran cepat saji ternama Texas Chicken.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Erina Gudono Unggah Momen Tedhak Siten Bebingah, Berapa Usia Ideal Bayi saat Melakukannya?
-
Gabriel's Coffee Eatery: Kafe Pet-Friendly Kekinian yang Wajib Dicoba di Gading Serpong!
-
Siap Kaya Raya? 3 Zodiak Ini Diprediksi Banjir Rezeki selama Oktober 2025
-
3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
-
5 Cara Membedakan Sepatu Puma Speedcat Asli dan KW dari Tampilannya
-
Tembus Rp1 M? Harga Cincin Lamaran Syifa Hadju dari El Rumi Jadi Sorotan
-
Silsilah Keluarga Putri Tanjung, Rumah Tangganya dengan Guinandra Jatikusumo Diisukan Retak
-
Apa Pekerjaan Guinandra Jatikusumo? Rumah Tangganya dengan Putri Tanjung Dikabarkan Retak
-
Kisah Keluarga Syifa Hadju, Ibunya Sempat Berjuang Jadi Single Parent
-
OTW Jadi Mantu Maia Estianty, Pendidikan Syifa Hadju Tak Kalah Mentereng dari El Rumi